Soekarwo Absen di Pembukaan Piala Gubernur Jatim

Soekarwo Absen di Pembukaan Piala Gubernur Jatim
Soekarwo (c) Fafa Wahab
Bola.net - Meski menjadi tajuk turnamen, Gubernur Jawa Timur (Jatim) Soekarwo dipastikan tak akan hadir dalam upacara pembukaan turnamen Piala Gubernur Jatim, Sabtu (03/1) besok sore di Stadion Untung Suropati, Pasuruan.

Dengan alasan mengawal sekaligus mendampingi keluarga korban penumpang AirAsia QZ8501, Soekarwo memutuskan untuk bertahan di Surabaya. Sebagai gantinya, diutuslah Wakil Gubernur Saifullah Yusuf untuk membuka Piala Gubernur.

"Pak Gubernur stand by di Surabaya. Beliau masih menunggu kedatangan jenazah korban AirAsia di Juanda," ungkap Sekretaris Umum Asosiasi PSSI Jatim, Amir Burhannudin, Jumat (02/1) petang.

"Rencananya, Pak Saifullah Yusuf yang akan membuka resmi turnamen di Kota Pasuruan. Kebetulan, beliau ada acara pagi di Jember dan rute kembalinya melewati Pasuruan," sambung Amir.

Sebelum diputuskan dilangsungkan di Pasuruan, upacara pembukaan sejatinya digelar di Stadion Brawijaya, Kediri. (faw/gia)