Skuad Persija Diharapkan Tampil Konsisten

Skuad Persija Diharapkan Tampil Konsisten
Asisten pelatih Persija Jakarta, Blitz Tarigan (c) Fajar Rahman
Bola.net - Persija Jakarta kembali melanjutkan upayanya menambah pundi-pundi poin dalam lanjutan kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2012-2013.

Tidak tanggung-tanggung, lawan yang akan dijamu adalah Persipura Jayapura, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (4/6).

Mampu meraih kemenangan dari Persiwa Wamena dengan skor 3-0, di Stadion Lebak Bulus, Jakarta, Sabtu (1/6), tidak membuat Persija lebih dijagokan dari Persipura.

Apalagi, asisten pelatih Persija Jakarta, Blitz Tarigan, menyadari betul jika pasukannya tidak memiliki waktu yang ideal untuk mengembalikan kebugaran fisik.

"Karena itu, kami terus menyiapkan skuad dengan baik. Waktu yang ada, benar-benar kami manfaatkan untuk memulihkan kondisi fisik. Apalagi, Persipura merupakan lawan yang berat," ujar Blitz Tarigan.

Dilanjutkan Tarigan, Persija Jakarta diuntungkan dukungan penonton yang akan memadati SUGBK. Hal tersebut, berbeda ketika Persija menjamu Persiwa di Stadion Lebak Bulus. Karena itu, dirinya optimis Persija mampu merealisasikan kemenangan dari pasukan Jacksen Ferreira Tiago.

"Tim pelatih sudah punya taktik. Namun, baru bisa diungkapkan atau terlihat pada pertandingan nanti. Yang pasti, kita tetap sabar dan tidak terburu-buru dalam mewujudkan target tersebut," pungkasnya. (esa/dzi)