Skuad Arema FC Minta Dukungan untuk Jalankan Program Latihan

Skuad Arema FC Minta Dukungan untuk Jalankan Program Latihan
Arema FC - Ilustrasi logo (c) Bola.com/Adreanus Titus

Bola.net - Sebuah permintaan diungkapkan Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro, kepada Aremania. Ia meminta dukungan kepada suporter setia Arema ini agar mendukung langkah tim kesayangan mereka mulai menggelar program latihan.

"Kami sangat merasakan kesedihan yang luar biasa atas Tragedi Kanjuruhan. Kami peduli dan terus turut mendoakan yang terbaik untuk keluarga korban," kata Kuncoro, dalam rilis manajemen Arema FC, Sabtu (12/11).

"Namun, kami memohon agar diberikan dukungan kekuatan untuk bangkit dan memulai menjalani program latihan," sambungnya.

Menurut Kuncoro, program latihan ini sangat penting. Tak hanya secara teknis, pelatih 49 tahun tersebut menambahkan, program ini juga sangat penting untuk menguatkan mental dan psikis para pemain.

"Saat berkeliling menyampaikan santunan ke keluarga korban, banyak keluarga korban yang menitip amanah agar kita bangkit, semangat, menunjukkan permainan terbaik, dan berprestasi demi membuat bangga korban dan keluarga mereka," tuturnya.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 1 halaman

Harap Bantuan Akses Latihan

Harap Bantuan Akses Latihan

Suasana latihan Arema FC (c) Dok. Media Officer Arema FC

Sementara itu, Komisaris Arema FC, Tatang Dwi Arifianto juga mengungkapkan harapannya terkait program latihan skuad Arema FC. Ia berharap agar para stakeholder Malang Raya membantu memberikan sokongan berupa akses latihan bagi Adilson Maringa dan kawan-kawan.

"Kondisi Arema FC kini terpuruk. Namun, bukan berarti kami tidak bangkit. Kami menerima segala konsekuensi. Namun, klub dan tim ini membutuhkan support untuk kembali bertanding di kompetisi," ungkap Tatang.

"Untuk itu, kami sungguh memohon doa dan dukungannya. Sebab, kami juga punya harapan untuk menjalankan amanah semangat keluarga korban agar bangkit. Selain itu juga untuk membantu kelangsungan hidup banyak pihak yang bergantung kepada sepak bola," ia menandaskan.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)