
Bola.net - - Hendro Siswanto membeber pendapatnya soal jadwal ketat yang harus dilakoni timnya pada pekan-pekan awal Liga 1 musim 2019. Gelandang Arema FC ini menegaskan bahwa padatnya jadwal tersebut membuat timnya harus tancap gas sejak awal kompetisi.
"Kami harus kerja keras dari awal. Ini merupakan pelajaran dari tahun lalu ketika kami pada awalnya terperosok dulu di papan bawah," ucap Hendro.
"Mungkin, untuk mengantisipasi jangan sampai hal tersebut terjadi lagi. Kami harus berupaya lebih keras lagi," sambungnya.
Advertisement
Arema sendiri, dalam draf jadwal kompetisi Liga 1 musim 2019, harus melakoni sejumlah laga berat sejak awal kompetisi.
Mereka akan menjalani laga perdana dengan melawat ke kandang Persela. Kemudian, Arema bakal menjamu Persib Bandung.
Pada pekan ketiga, Arema dijadwalkan bakal bertandang ke markas persebaya Surabaya. Kemudian, mereka akan menjamu PSM Makassar.
Sementara, pada laga pertama usai Ramadan, Arema langsung bertandang ke kandang Persija Jakarta. Sepekan berselang, giliran mereka menjamu Bhayangkara FC.
Bagaimana optimisme Hendro menghadapi padatnya jadwal? Simak penjelasannya di bawah ini.
Bermodal Juara
Sementara itu, kendati jadwal yang dihadapi timnya jauh dari enteng, Hendro tetap optimistis. Menurutnya Arema memiliki modal apik jelang kompetisi.
"Kami kan punya modal sebagai juara Piala Presiden 2019," ujar Hendro.
"Insyaallah, kami bisa menjalani jadwal ini sebaik mungkin," ia menambahkan.
Waspadai Motivasi Lawan
Lebih lanjut, meski optimistis, Hendro pun tak mau kehilangan kewaspadaan. Gelandang 28 tahun ini menilai bahwa gelar juara Arema pada Piala Presiden 2019 ini bak pisau bermata dua. Di satu sisi, gelar ini menguntungkan. Namun, di sisi lain, gelar ini juga merugikan.
"Dengan gelar ini, tim-tim lain kian bersemangat dan termotivasi kala menghadapi kami," katanya.
"Ini akan membuat persaingan kian berat," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 22 April 2019 23:48
Milomir Seslija Tak Risaukan Proses Adaptasi Striker Asing Anyar Arema
-
Bola Indonesia 22 April 2019 23:30
Pelatih Arema Tak Risaukan Spekulasi Soal Penyerang Asing Anyarnya
-
Bola Indonesia 22 April 2019 20:30
-
Bola Indonesia 22 April 2019 18:35
Lusa, Arema FC Bakal Perkenalkan Secara Resmi Penyerang Asing Anyarnya
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:21
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:18
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:15
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:51
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...