Siap Jalani Debut, Evan Tak Sulit Adaptasi di Selangor FA

Siap Jalani Debut, Evan Tak Sulit Adaptasi di Selangor FA
Evan Dimas (c) Selangor FA

Bola.net - - Evan Dimas mengaku tak kesulitan beradaptasi selama berada di Malaysia. Gelandang tim nasional (timnas) Indonesia ini pun menegaskan siap untuk menjalani debut bersama dengan klub Liga Super Malaysia, Selangor FA.

Evan sudah berada di Malaysia sejak awal Januari 2018. Dari Jakarta, pemain asal Surabaya ini berangkat bersama-sama dengan rekannya Ilham Udin Armayn.

Setelah sekitar satu bulan berada di Malaysia, Evan mengaku tak mengalami kendala dalam menjalani proses adaptasi. Sebab secara kultur, negeri Jiran dan Indonesia hampir sama.

"Alhamdulillah cukup baik ya. Untuk adaptasi tidak seberapa sulit karena memang kita tidak jauh beda," buka Evan kepada Bola.net di Malaysia, Sabtu (3/2).

"Jadi alhamdulilah adaptasinya cukup sangat baik," sambung mantan kapten timnas U-19 ini.

Pada Minggu (4/2) besok, Selangor FA akan berhadapan dengan Kuala Lumpur FA di Stadion KLFA (Stadion Asosiasi Sepak Bola Kuala Lumpur), Malaysia, dan Evan kemungkinan besar bakal menjalani debutnya di laga ini. Saat ditanya apakah sudah siap menjalani debutnya, Evan dengan tegas menjawab: "Ya siap,"

Pesepakbola yang berposisi sebagai gelandang ini menambahkan segala sesuatunya di Selangor FA saat ini berjalan dengan lancar. Itu termasuk komunikasi dengan pelatih dan rekan-rekan satu timnya.

"Alhamdulillah teman-teman satu tim sangat baik, dan sangat mensuport saya," tutup pemain yang sukses membawa timnas U-19 Indonesia ini menjuarai Piala AFF U-19 edisi 2013.