Sho Yamamoto Disebut Jadi Pengganti Taisei Marukawa, Ini Kata Manajer Persebaya

Sho Yamamoto Disebut Jadi Pengganti Taisei Marukawa, Ini Kata Manajer Persebaya
Skuat Persebaya Surabaya merayakan golnya ke gawang Persija Jakarta di pekan ke-25 BRI Liga 1 2021-22 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Senin (14/02/2022) malam WIB. (c) BRI Liga 1 Officia Twitter

Bola.net - Persebaya Surabaya tengah dikaitkan dengan winger asal Jepang, Sho Yamamoto, untuk kompetisi musim 2022/2023. Pemain itu disebut-sebut akan mengisi slot pemain asing Asia.

Sho Yamamoto dirumorkan ke Persebaya setelah winger 25 tahun tersebut men-follow akun Instagram @officialpersebaya.

Menanggapi hal itu, manajer Persebaya, Yahya Alkatiri tidak terlalu banyak berkomentar. Tapi, dia menegaskan bahwa kemungkinannya cukup terbuka.

"Belum tahu kami, semua kemungkinan masih ada," kata Yahya Alkatiri kepada Bola.net, Jumat (08/04/2022).

Persebaya harus mencari pemain asing Asia setelah ditinggal Taisei Marukawa. Dia memilih hengkang ke PSIS Semarang setelah kontraknya habis.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

Segera Diperkenalkan

Terlepas dari siapa sosok yang akan direkrut, Yahya menegaskan bahwa perburuan pengganti Taisei Marukawa berjalan lancar. Bahkan, pihaknya siap memperkenalkan.

"Alhamdulilah berjalan lancar," mantan manajer Persik Kediri itu menambahkan.

"Sesegera mungkin (diperkenalkan), kami masih terus berkoordinasi dengan agen-agen," tegasnya.

2 dari 2 halaman

Siapakah Sosok Sho Yamamoto?

Dilansir situs Transfermarkt, Sho Yamamoto diketahui banyak menghabiskan kariernya di Eropa. Yakni di Liga Serbia dan Montenegro.

Dia pernah bermain untuk FK Spartak Subotica di Liga Serbia. Dan yang terbaru dia membela FK Iskra Danilovgrad di Liga Montenegro.

Di kasta teratas Liga Montenegro tersebut, Sho Yamamoto sudah tampil sebanyak 23 kali. Dia menyumbang 3 gol dan 2 assist.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)