Shahar Ginanjar Bawa Mitra Kukar Curi Poin di Markas Sriwijaya FC

Shahar Ginanjar Bawa Mitra Kukar Curi Poin di Markas Sriwijaya FC
Shahar Ginanjar (c) Antok
- Mitra Kukar mampu mencuri satu poin dari lawatan mereka ke markas Sriwijaya FC, Stadion Jakabaring, pada pekan ke-5 Indonesian Soccer Championship (ISC) 2016, Minggu (29/5). Naga Mekes mampu bermain imbang tanpa gol berkat penampilan apik kiper Shahar Ginanjar.


Pelatih Sriwijaya, Widodo C Putro menurunkan skuat terbaiknya pada pertandingan ini. Trio lini depan yang dihuni oleh Beto Gonchelvez, Hilton Moreira dan M Ridwan menjadi andalan untuk mendulang gol. Namun, ambisi mereka tak berujung manis pada babak pertama.


Tak mampu mencetak gol bukan berarti Sriwijaya tak punya peluang apik. Peluang dari Beto, Zalnando, M Ridwan dan juga Fachrudin Aryanto bisa saya membuat Laskar Wong Kito unggul. Namun, semua upaya tersebut mentah oleh aksi kiper Shahar Ginanjar.


Mantan kiper Persib Bandung ini kembali membuat para pemain Sriwijaya frustasi pada babak kedua. Berulang kali Sharar jatuh bangun menyelamatkan gawangnya dari serangan Hilton Moreira dkk. Tak ada gol yang tercipta hingga pertandingan pungkas.


Susunan Pemain:

Sriwijaya FC: Teja Paku Alam; Supardi, Mauricio, Fachruddin, Zalnando; Yu Hyun, Ichsan K, Eka Ramdani; M Ridwan, Hilton, Beto.

Mitra Kukar: Shahar Ginanjar; Gamal, Arthur Rocha, Saepulloh, Zikri Akbar; Bayauw, Rodrigo, Bayu Pradana, David Maulana; Marlon, Alan Leandro. [initial]


 (bola/asa)