Seto Nurdiyantoro Beri Kejutan kepada Sleman Fans

Seto Nurdiyantoro Beri Kejutan kepada Sleman Fans
Seto Nurdiyantoro (c) Bola.com/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro bersama manajemen memberi kejutan kepada Sleman Fans yang terbaring sakit di rumahnya. Suporter tersebut adalah Ribi Vaundra Jovi Saputra.

Ribi Vaundra merupakan Sleman Fans asal Jetak, Kaliagung, Sentolo, Kulon Progo. Dia dirawat di rumah sakit karena mengalami kecelakaan berat dan harus naik meja operasi.

Kedatangan Seto dan manajemen langsung disambut semringah oleh Ribi Vaundra. Dia langsung menyalami coach Seto Nurdiyantoro dan rombongan.

"Mudah-mudahan kedatangan kami disini membawakan semangat lagi dan sakit yang diderita bisa kita obati dari dalam diri kita," kata Seto dalam rilis yang diterima Bola.net, Kamis (21/04/2022).

"Secara medis bisa sembuh, jika didukung dalam diri kita ada semangat serta kemauan bisa lebih cepat sembuh," sambungnya.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters

1 dari 2 halaman

Saling Mendoakan

Seto juga sangat berharap Ribi Vaundra bisa segera sembuh. Sehingga bisa memberikan dukungan kepada PSS Sleman yang akan berjuang di BRI Liga 1 2022/2023.

"Kita saling mendoakan, dari kami mendoakan mas Ribi cepat sembuh," imbuh mantan pelatih PSIM Yogyakarta tersebut.

"Mas Ribi beserta keluarga mendoakan kami mudah-mudahan bisa membawa PSS lebih baik lagi. Mari kita saling mendoakan yang baik," lanjutnya.

2 dari 2 halaman

Menjaga Hubungan

Sementara itu, Deputi Direktur Operasional PT PSS, Hempri Suyatna mengatakan bahwa kegiatan itu merupakan bentuk kepedulian PSS Sleman. Harapannya hubungan tim dengan suporter semakin erat.

"Ini wujud kepedulian sosial dan mendekatkan PSS Sleman dengan masyarakat khususnya Sleman Fans," terang Hempri Suyatna.

"Harapannya PSS Sleman juga makin dekat dengan masyarakat," tandasnya.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)