Semifinal ISL U-21, PT Liga Indonesia Keluarkan Kebijakan Baru

Semifinal ISL U-21, PT Liga Indonesia Keluarkan Kebijakan Baru
Joko Driyono bersama perwakilan kontestan semifinal ISL U-21 (c) Eggi Paksha
Bola.net - Kebijakan baru seputar semifinal Indonesia Super League (ISL) U-21 musim ini, dikeluarkan PT Liga Indonesia. Dalam aturan baru tersebut, klub kontestan diperbolehkan untuk menambah satu pemain.

"Dalam diskusi kami, klub peserta diperbolehkan menambah satu pemain. Tapi, harus di luar klub 12 besar," papar Joko Driyono.

Tidak hanya itu, PT Liga Indonesia juga memutuskan untuk memulihkan pemain yang mendapat kartu kuning. Sayangnya, hal serupa tidak berlaku untuk kartu merah.

Di semifinal, Sriwijaya FC U-21 akan menantang Persipura Jayapura U-21 di Gelora Bung Karno, Kamis (16/10). Sedangkan Semen Padang U-21 akan berhadapan dengan runner-up terbaik pada penyisihan 12 besar, Mitra Kukar U-21.

Sedangkan untuk final, PT Liga Indonesia belum bisa memastikan venue penyelenggaraan. Sebab harus menunggu keputusan pemegang hak siar pertandingan yang akan diambil pada 19 Oktober mendatang. (esa/pra)