Semen Padang Optimis Tembus Delapan Besar ISL

Semen Padang Optimis Tembus Delapan Besar ISL
Semen Padang (c) Liga Indonesia
Bola.net - Dengan bakal diikuti sebanyak 22 klub, maka persaingan di kompetisi Indonesia Super League (ISl) musim 2014 semakin berat. Hal tersebut, diutarakan Direktur utama PT Kabau Sirah Semen Padang, Erizal Anwar.

Dengan melihat peta kekuatan klub peserta musim ini, Erizal enggan berlebihan dalam mematok target bagi Kabau Sirah -julukan Semen Padang.

"Musim ini, kami memasang target lolos ke delapan besar. Dengan kemampuan yang ada, saya optimis akan mampu meraihnya," ungkapnya.

Hanya saja, pihaknya mengeluhkan jadwal kompetisi yang dianggap cukup memberatkan. Adapun tiga laga kandang yang memberatkan, dilanjutkan Erizal Anwar, yakni melawan Persija Jakarta di pekan kedua pada tanggal 8 Februari 2014.

Kemudian, pada tanggal 16 Februari 2014 menghadapi Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat. Lima hari kemudian, Semen Padang akan menantang Pelita Bandung Raya (PBR).

"Ada beberapa pertandingan yang jaraknya terlalu jauh. Tiga pertandingan tandang berlangsung berdekatan, yakni melawan Persija, Persib dan PBR. Meski demikian, kami tetap berupaya keras mendapatkan poin penuh," imbuhnya.

Erizal menambahkan, pihaknya berharap bisa mengambil keuntungan sebesar Rp2 milyar dari penjualan tiket laga kandang Semen Padang yang akan berlangsung di Stadion H Agus Salim.

"Kapasitas Stadion kami, memang kecil. Yakni, hanya 20 ribu penonton. Kemungkinan meraup uang dari penjualan tiket, maksimal hanya Rp2 milyar atau paling rendah Rp1,5 milyar dalam satu musim ISL," pungkasnya. [initial]

 (esa/pra)