Semen Padang Mendapat Peringatan Keras Dari PT LI

Semen Padang Mendapat Peringatan Keras Dari PT LI
Tigor Shalom Boboy. (c) Esa
Bola.net - Manajemen Semen Padang mendapatkan peringatan keras dari PT Liga Indonesia (PT LI). Hal tersebut, terkait kelayakan lapangan Stadion Haji Agus Salim, Padang.

PT LI menyebutkan, jika kondisi lapangan sangat buruk setelah diguyur hujan. Pasalnya, lapangan mudah tergenang air akibat daya serap yang tidak bagus.

Alhasil, lapangan tidak bisa dipergunakan dan membuat laga di SCM Cup 2015 menjadi tertunda. Misalnya saja, ketika akan digelarnya laga antara Sriwijaya FC (SFC) lawan Persija Jakarta yang semula diagendakan digelar Sabtu (17/1), harus ditunda akibat lapangan yang tergenang air.

"Semen Padang diperingatkan keras karena ada kekurangan. Kemarin lapangannya tergenang air karena drainase yang tidak benar. Itu sebenarnya sudah kami prediksi dari awal. Kelihatannya, lapangan memang bagus, tapi bermasalah ketika turun hujan," terang Sekretaris PT LI, Tigor Shalom Boboy.

"PT LI sudah meminta manajemen Semen Padang memperbaiki kekurangan yang ada. Ini karena ada SCM Cup sehingga tidak bisa diperbaiki. Setelah turnamen selesai, tidak ada cerita lagi. Mereka harus memperbaiki. Lapangan tidak boleh dipakai untuk pertandingan dan latihan sebelum ISL digelar," pungkasnya. (esa/dim)