Semen Padang Harusnya Menang di Gresik

Semen Padang Harusnya Menang di Gresik
Nilmaizar (c) Widojo
- Pelatih Semen Padang, Nil Maizar bersyukur walaupun timnya hanya mendapatkan satu poin, Minggu (28/8) di Stadion Petrokimia. Kabau Sirah dipaksa bermain imbang oleh tuan rumah Persegres Gresik United dengan skor 1-1.


Semen Padang mencetak gol lebih dulu pada menit ke-34. Sundulan Vendry Mofu yang menerima crossing Nur Iskandar, tak mampu digagalkan kiper M. Irfan. Tuan rumah baru bisa menyamakan kedudukan di menit ke-49 lewat kaki pemain pengganti, Arsyad Yusgiantoro.


"Kita syukuri karena bisa mencuri poin disini. Sebenarnya kita bisa lebih, tapi itulah sepakbola. Saya sebagai tim pelatih memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada para pemain karena mereka luar biasa," kata mantan pelatih Timnas Indonesia ini.


Meski bertindak sebagai tim tamu, Semen Padang sedikit lebih dominan. Catatan statistik menyebutkan jika Semen Padang unggul penguasaan bola dan jumlah tembakan ke gawang. Sayang, mereka kecolongan oleh gol Arsyad.


"‪Itulah sepakbola. Nanti akan kita evaluasi gol it. Yang penting kita syukuri satu poin ini. Walaupun sebenarnya kita bisa dapat tiga‬," pungkas pria yang dikenal ramah ini. [initial]


 (faw/dim)