Semen Padang Berencana Main Agresif di Kandang Persipura Jayapura

Semen Padang Berencana Main Agresif di Kandang Persipura Jayapura
Semen Padang (c) Bola.com/Arya Sikumbang

Bola.net - Semen Padang akan melawat ke kandang Persipura Jayapura pada pekan ke-6 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar, Jumat (28/6). Semen Padang tak ingin pulang dengan tangan hampa.

Semen Padang bertekad mencuri setidaknya satu poin di Stadion Mandala, Jayapura. Untuk itu, Semen Padang berencana main agresif dan mencoba menekan dari menit awal.

Semen Padang memang hanya membawa 16 pemain ke Jayapura. Namun pelatih Syafrianto Rusli menegaskan bahwa para pemainnya itu semua siap berusaha maksimal.

"Sebanyak 16 pemain yang kami bawa dalam kondisi siap menghadapi tuan rumah. Kami menargetkan mampu mencuri poin di kandang Persipura," kata Syafrianto Rusli seperti dikutip situs resmi klub, Kamis (27/6).

"Dalam laga nanti, kami akan melihat situasi. Kami akan mencoba untuk menekan sejak awal laga karena itu akan lebih bagus," tegasnya.

Persipura dan Semen Padang sama-sama berada dalam situasi yang cukup sulit. Dalam empat pertandingan di Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar, mereka masing-masing baru mengumpulkan dua poin.

Scroll terus ke bawah.

1 dari 1 halaman

Inginkan Hasil Terbaik

Persipura dan Semen Padang sama-sama menginginkan hasil terbaik.

Main kandang, Persipura jelas akan mencoba mengincar kemenangan perdana. Namun Semen Padang, yang juga baru dua kali imbang dan sudah dua kali kalah, siap memberikan perlawanan.

Pertemuan nanti akan menjadi pertemuan mereka yang ke-11.

Semen Padang meraih empat kemenangan, empat kali kalah, dan dua kali imbang melawan Persipura Jayapura. Namun semua kekalahan itu didapatkan Semen Padang di kandang Persipura.

Sumber: Bola.com