Semen Padang Bakal Diperkuat James Koko Lomell

Semen Padang Bakal Diperkuat James Koko Lomell
james koko lomel (c) Tribunews
- Urung mendatangkan Edward Wilson Junior, yang kini merumput di Malaysia, tak membuat lini depan Semen Padang kekurangan amunisi. Sebagai gantinya, Kabau Sirah -julukan Semen Padang- bakal diperkuat James Koko Lomell pada ajang Piala Jenderal Sudirman.


"Wilson batal gabung dengan kita. Dia kan sekarang di Malaysia," ujar pelatih Semen Padang, , pada .


"Untuk striker asing, kita akan mengandalkan James Koko Lomell," sambungnya.


Sebelumnya, Semen Padang dikabarkan mengincar Edward Wilson Junior sebagai ujung tombak mereka. Edward Wilson sendiri bukanlah sosok baru bagi Kabau Sirah. Ia pernah menjadi penyerang andalan Semen Padang beberapa waktu lalu.


Dengan terisinya slot penyerang asing, kini Semen Padang telah pasti diperkuat dua legiun asing. Satu pemain impor lain adalah motor lini tengah asal Korea Selatan, Yu Hyun-Koo.


Sementara itu, untuk menggenapi kuota tiga pemain asing pada ajang ini, Semen Padang direncanakan meminang pemain belakang. Ia akan menggantikan Goran Gancev, yang hengkang dari klub tersebut.


"Rencananya, hari ini akan datang Mamadou Elhadji. Ia pemain Mali yang pernah main di Persik. Kalau dokumen-dokumennya beres, kita akan kontrak," tandasnya. [initial]

 (den/asa)