Selain Persebaya, Arema Bidik Jajal Persib

Selain Persebaya, Arema Bidik Jajal Persib
Arema Cronus (c) Antok
Bola.net - Arema Cronus terus menjajaki jadwal uji coba sembari menunggu kepastian bergulirnya kompetisi. Selain merencanakan uji coba lawan Persebaya, manajemen Arema juga membidik Persib Bandung sebagai lawan uji coba.

"Pada bulan puasa ini, kita coba akan datangkan lawan yang memiliki faktor emosional lebih. Entah Persib atau Persebaya," ujar General Manager Arema Cronus, Ruddy Widodo.

"Hanya dua ini yang bisa menaikkan jumlah penonton," sambungnya.

Sebelumnya, manajemen Arema mengaku kaget dengan animo penonton pada laga terakhir mereka. Pada laga uji coba kontra Bali United, Minggu (14/06) tak banyak Aremania yang menyaksikan langsung laga tersebut di Stadion Kanjuruhan Malang.

Menurut Ruddy, ada beberapa kemungkinan di balik rendahnya animo Aremania terhadap laga tersebut. Salah satunya adalah level tim lawan, yang tergolong bukan tim mentereng. [initial]

 (den/pra)