Sartono Anwar Tak Beri Garansi Khusus Obiora

Sartono Anwar Tak Beri Garansi Khusus Obiora
Anoure Obiora Richard © Fajar Rahman
Bola.net - Kedatangan Anoure Obiora Richard tak lantas membuat pelatih Persisam Samarinda, Sartono Anwar puas. Sebaliknya, Sartono Anwar tak mau memberi garansi khusus kepada pemain Nigeria itu masuk skuad lawan Sriwijaya FC.

Menurut Sartono, penentuan skuad pemain yang menghadapi Sriwijaya, akan ditentukan melalui pantauan terakhir tim pelatih pada uji lapangan pada Sabtu, (19/1).

"Kita lihat saja besok, saya akan fair dalam menentukan formasi, tentunya pemain yang paling siap yang menjadi prioritas," katanya.

Sartono sendiri mengaku dirinya telah mendengar kabar bergabungnya Obiora ke tim yang bermarkas di Stadion Segiri, Samarinda ini. Namun mantan pemain Sriwijaya FC ini belum sekalipun mengikuti latihan tim.

"Informasinya sore ini (Jumat-red) Obiora sudah tiba di Samarinda dan besok dia baru bisa bergabung latihan, makanya setelah itu baru bisa dilihat kualitasnya," terang Sartono seperti dilansir Antara.

Bila tak dapat diturunkan, Sartono Anwar telah menyiapkan formasi alternatif dengan menempatkan trisula Lancine Kone, Bayu Gatra dan Ferdinand Sinaga di lini depan. (ant/dzi)