Saksikan Live Streaming Liga 1 di Indosiar: Bali United vs Persib Bandung

Saksikan Live Streaming Liga 1 di Indosiar: Bali United vs Persib Bandung
Bali United vs Persib Bandung (c) Bola.net

Bola.net - - Pertandingan seru antara Bali United menghadapi Persib Bandung di Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak pekan ke-11 akan berlangsung pada hari Minggu (27/5). Pertandingan tersebut bakal berlangsung di Stadion I Wayan Dipta dan akan disiarkan langsung oleh Indosiar.

Bali United ingin menjadikan laga ini sebagai ajang pelampiasan setelah pada pekan lalu mereka takluk dari Borneo FC. Sayang Serdadu Tridatu tak akan diperkuat Irfan Bachdim yang menderita cedera engkel.

Sementara itu di kubu lawan, Persib tengah diselimuti atmosfer positif usai mengalahkan PSM Makassar pekan lalu. Sayangnya lawatan Maung Bandung kali ini tak diikuti gelandang Oh In-kyun yang harus absen karena akumulasi kartu.

Pelatih Persib, Mario Gomez menegaskan timnya menargetkan tiga poin dari kunjungan ke markas Bali United ini.

Link Streaming Liga 1

Pertandingan antara Bali United vs Persib ini akan disiarkan langsung oleh Indosiar pada pukul 20.30 WIB. Laga tersebut juga dapat disaksikan secara live streaming via vidio.com berikut ini:

Perkiraan Susunan Pemain

Persib (4-4-2)

Natshir Fadhil;

Supardi, Bojan Malisic, Victor Igbonefo, Ardi Idrus;

Febri Hariyadi, Hariono, Dedi Kusnandar, Ghozali Siregar;

Ezechiel N'Douassel, Jonatan Bauman

Pelatih: Mario Gomez

Cadangan: Made Wirawan, Hariono, Indra Mustafa, Tony Sucipto, Henhen Herdiana, Eka Ramdani, Agung Mulyadi, Airlangga

Bali United (4-2-3-1)

Wawan Hendrawan;

Andhika Wijaya, Ahn Byung-keon, Demerson Costa, Ricky Fajrin;

M. Taufiq, Fadhil Sausu;

Nyoman Sukarja, Milos Krkotic, Stefano Lilipaly

Ilija Spasojevic

Pelatih: Widodo C Putro

Cadangan: Diky Indriyana, Yandi Sofyan, Dias Angga, Agus Nova, Ahmad Agung, Miftahul Hamdi, Yabes Roni