Sah! Jordi Amat Gabung Klub Kaya Raya Malaysia, Johor Darul Ta'zim

Sah! Jordi Amat Gabung Klub Kaya Raya Malaysia, Johor Darul Ta'zim
Jordi Amat (c) Instagram KAS Eupen

Bola.net - Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Jordi Amat sudah sah bergabung dengan klub kaya raya Malaysia, Johor Darul Ta'zim (JDT). Bek berusia 30 tahun itu resmi diperkenalkan sebagai rekrutan anyar Harimau Selatan pada Rabu (29/6/2022) sore WIB.

Lewat akun Instagramnya, JDT memuat video perkenalan Jordi Amat. Pemain yang sebelumnya memperkuat klub Belgia, KAS Eupen itu mengenakan jersey bernomor punggung 30.

"Selamat datang di rumah Harimau Selatan," tulis JDT.

Adapun, JDT mendapatkan Jordi Amat secara cuma-cuma alias gratis. Sebab, kontraknya bersama KAS Eupen bakal berakhir pada akhir bulan ini.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

Tunggu Paspor Indonesia Jordi Amat

Jordi Amat kemungkinan diproyeksikan JDT masuk kuota pemain asing ASEAN. Sebab, slot pemain Asia sudah diisi oleh Shayne Lowry (Australia).

Sementara komposisi tiga pemain bebas sudah dihuni oleh Leandro Velazquez (Argentina), Bergson da Silva (Brasil), dan Fernando Forestieri (Italia). Oleh sebab itu, JDT menantikan paspor Indonesia Jordi Amat.

"Kami masih menunggu PSSI untuk memberikan paspor Indonesia kepada Jordi Amat," ucap Bos JDT, Tunku Ismail Idris alias TMJ dalam sesi tanya jawab dengan penggemar yang diunggah di YouTube JDTTV, Senin (27/6).