Riono Asnan Sebut Pemain Deltras Tertekan

Riono Asnan Sebut Pemain Deltras Tertekan
Divisi Utama Liga Indonesia (c) ligaindonesia
Bola.net - Hasil imbang pada pertandingan lawan Persepar Kalteng Putra, Jumat (18/4) sore cukup disesali oleh pelatih Deltras Sidoarjo, Riono Asnan. Riono menganggap pemainnya gagal keluar dari tekanan Persepar, utamanya pada babak pertama.

Dalam pertandingan yang disaksikan kurang lebih 300 penonton ini, Deltras tertinggal lebih dulu lewat gol Bayu Pradana pada masa injury time babak pertama. Sedangkan gol balasan lahir dari kaki pemain pengganti, Ardiansyah pada menit ke-61.

"Anak-anak tidak bisa keluar dari tekanan lawan, utamanya pada babak pertama. Bagaimana lagi, pemain muda ya seperti itu," ucap Riono kepada wartawan usai pertandingan.

"Pada babak kedua, saya instruksikan mereka untuk keluar dari tekanan lawan. Karena dengan keluar dari tekanan lah maka kita bisa menyerang. Kami bersyukur karena tadi bisa mencetak gol melalui Ardiansyah," imbuh mantan pelatih Persiku Kudus ini.

Sementara itu, pelatih Persepar Kalteng Putra, Edi Paryono mensyukuri hasil imbang di Gelora Delta. Sebab, Laskar Isen Mulang memiliki modal berharga untuk menjemput dua pertandingan home di Tuah Pahoe, Palangkaraya.

"Ini modal kami untuk pertandingan home berikutnya lawan Mojokerto Putra di Palangkaraya. Sebab dua pertandingan away ini cukup penting di awal kompetisi," ujar mantan pelatih PSIS Semarang ini. (faw/dzi)