Ribuan Jakmania Siap Penuhi Kota Solo

Ribuan Jakmania Siap Penuhi Kota Solo
persija jakarta (c) Antok
-

Persija Jakarta akan malakoni babak delapan besar turnamen Piala Jenderal Sudirman 2015 di Kota Solo. Tim yang berjuluk Macan Kemayoran itu tergabung di Grup D bersama PS TNI, Mitra Kukar, dan Semen Padang.

 

Ismed Sofyan dkk akan melakoni laga pertama babak delapan besar melawan Mitra Kukar, Sabtu (12/12) mendatang. Suporter Persija, The Jakmania yang terkenal fanatic pun siap memenuhi Kota Solo. 

 

Seperti yang diungkapkan oleh mantan Ketua Umum The Jakmania, Larico Ranggamone. "Jakmania akan penuhi Solo, di tanggal 10 Desember nanti Jakmania mulai berangkat ke Solo," ujar Larico saat dihubungi Bola.net, Rabu (9/12).

 

"Jumlah total yang berangkat di tanggal 10 Desember itu 5000 orang," tambahnya.

 

Larico yang pernah menjabat sebagai Ketua Umum The Jakmania selama dua periode itu juga mengungkapkan jika puncaknya akan terjadi di laga terakhir Persija nanti. Di laga Persija kontra Semen Padang nanti bertepatan dengan hari spesial The Jakmania.

 

"Mungkin puncaknya di tanggal 20 nanti, karena hari jadinya Jakmania yang ke-18. Ribuan Jakmania akan datang kesana. Berbagai cara akan dilakukan, dengan naik bis, pesawat, dan kereta. Jumlahnya sekitar 10 ribu sampai 15 ribu orang," tutupnya. [initial]


 (fit/dim)