
Bola.net - Ribuan suporter Persebaya Surabaya, Bonekmania hadir untuk memberikan penghormatan terakhir pada tokoh suporter Surabaya, Wastomi Suhari. Wastomi dikebumikan di TPU Lidah Wetan, Surabaya, Selasa (31/12) siang sekitar pukul 13.00.
Rumah duka yang terletak di Jalan Lidah Wetan Gg 6 no 30, Surabaya sudah disesaki oleh teman atau kerabat dari almarhum sejak pukul 06.00 pagi tadi. Karena begitu banyaknya Bonek yang takziah, kediaman mendiang Wastomi berubah menjadi lautan hijau.
Bonek secara bergiliran menyalati almarhum. Karena jumlahnya banyak, maka salat jenazah untuk almarhum harus dilakukan secara bergantian. "Mereka datang sendiri. Tanpa dikomando. Mereka ingin memberi penghormatan pada Pak Was," ucap Nur Hasim, dedengkot Bonek.
Perlu diketahui, Wastomi Suhari yang lahir di Kalipare, Kabupaten Malang, 30 Juni 1953, menghembuskan nafas terakhir Selasa dini hari tadi sekitar pukul 02.15 di RS Wijaya Wiyung, Surabaya. Wastomi ditengarai meninggal karena sakit jantung.
Wastomi termasuk sosok yang dihormati di kalangan suporter sepakbola Surabaya dan nasional. Hal itu tak lepas dari dedikasinya untuk Bonek, Persebaya maupun sepakbola Indonesia. Wastomi tercatat sebagai salah satu pendiri dan pembina Yayasan Suporter Surabaya (YSS).
Ucapan bela sungkawa mengalir dari Persebaya. "Selamat jalan Cak Wastomi Suheri. Semoga Allah SWT menerima semua amal ibadahmu dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan. Amin," tulis manajemen Persebaya melalui akun twitter resminya. (faw/row)
Rumah duka yang terletak di Jalan Lidah Wetan Gg 6 no 30, Surabaya sudah disesaki oleh teman atau kerabat dari almarhum sejak pukul 06.00 pagi tadi. Karena begitu banyaknya Bonek yang takziah, kediaman mendiang Wastomi berubah menjadi lautan hijau.
Bonek secara bergiliran menyalati almarhum. Karena jumlahnya banyak, maka salat jenazah untuk almarhum harus dilakukan secara bergantian. "Mereka datang sendiri. Tanpa dikomando. Mereka ingin memberi penghormatan pada Pak Was," ucap Nur Hasim, dedengkot Bonek.
Perlu diketahui, Wastomi Suhari yang lahir di Kalipare, Kabupaten Malang, 30 Juni 1953, menghembuskan nafas terakhir Selasa dini hari tadi sekitar pukul 02.15 di RS Wijaya Wiyung, Surabaya. Wastomi ditengarai meninggal karena sakit jantung.
Wastomi termasuk sosok yang dihormati di kalangan suporter sepakbola Surabaya dan nasional. Hal itu tak lepas dari dedikasinya untuk Bonek, Persebaya maupun sepakbola Indonesia. Wastomi tercatat sebagai salah satu pendiri dan pembina Yayasan Suporter Surabaya (YSS).
Ucapan bela sungkawa mengalir dari Persebaya. "Selamat jalan Cak Wastomi Suheri. Semoga Allah SWT menerima semua amal ibadahmu dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan. Amin," tulis manajemen Persebaya melalui akun twitter resminya. (faw/row)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 21 Desember 2013 15:51
-
Bola Indonesia 21 Desember 2013 15:14
-
Bola Indonesia 14 Desember 2013 21:24
-
Bola Indonesia 14 Desember 2013 21:17
-
Bola Indonesia 14 Desember 2013 21:02
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 02:45
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:32
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 02:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:02
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 01:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 01:02
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...