Rian Tak Bakal Sungkan Bersaing di Skuat Persebaya

Rian Tak Bakal Sungkan Bersaing di Skuat Persebaya
(c) AFP

Bola.net - - Masuk ke tim utama di usia yang masih muda kadang menyisakan dilema bagi Rachmat Irianto. Karena sebagai pemain paling muda, ia harus berebut posisi dengan pemain yang lebih senior dan berpengalaman.

Tak ingin waktunya di skuat utama Persebaya sia-sia atau hanya sekedar penghangat bangku cadangan, Rian mengaku siap bersaing mati-matian. Rian juga tak bakal sungkan mengincar satu tempat reguler di jantung pertahanan Persebaya.

"Saya masih muda. Jadi perlu banyak belajar dan bekerja keras lagi untuk mendapatkan posisi di tim inti," kata Rian.

Setidaknya ada empat pemain lain yang bisa bermain di posisi yang sama dengan Rian. Mereka adalah Rachmat Latief, M. Syaifuddin, Andri Muliadi dan Rahmat Juliandri.

Rian sendiri baru turun di dua dari tujuh laga terakhir yang dilakoni Persebaya. Putra Bejo Sugiantoro ini turun di dua laga melawan PSIS Semarang. Di game pertama ia berduet dengan Juliandri, selanjutnya ia bertandem dengan Rachmat Latief.

Dua kali tampil menjadi starter tak lantas membuat Rian merasa puas. Sebaliknya, ia merasa perlu terus memacu diri untuk mengasah permainannya serta terus mendapat kepercayaan dari pelatih Iwan Setiawan.

"Kalau saya tidak bekerja keras, saya tidak akan bisa melampaui mereka-mereka yang notabene senior saya," pungkas Rian.