Review ISL: Bekuk PSPS, Persija Raih Kemenangan Perdana

Review ISL: Bekuk PSPS, Persija Raih Kemenangan Perdana
Persija © Eggi Paksha
Bola.net - Persija Jakarta meraih kemenangan perdana di Indonesia Super League musim ini dengan membekuk tamunya, PSPS Pekanbaru di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu, 26 Januari 2013. Di hadapan Jakmania, Macan Kemayoran berhasil menutup laga dengan kemenangan tipis 1-0.

Sebiji gol Persija Jakarta dicetak oleh kapten tim Fabiano Beltrame pada menit 38 dari titik putih. Wasit memberikan hadiah penalti kepada tuan rumah setelah Rahmat Afandi dilanggar kiper PSPS, Amir Syarufudin. Lolos dari jebakan offside, Rahmat yang tinggal berhadapan dengan kiper kemudian diganjal.

Berusaha bangkit, PSPS mulai meningkatkan tempo permainan dan berupaya mencetak gol balasan melalui tendangan jarak jauh. 5 Menit menjelang babak pertama usai, PSPS sempat mendapat beberapa peluang secara beruntun, sayang penyelesaian yang kurang baik membuat tim berjuluk Askar Bertuah ini gagal mencetak gol hingga turun minum.

Di babak kedua, penampilan kedua tim relatif seimbang dengan penguasaan bola dominan di lini tengah. Namun meski sama-sama agresif, minimnya kreativitas gelandang membuat striker kedua tim kurang mendapat suplai bola.

Sisa 10 menit jelang laga usai, kedua tim bergantian mendapatkan peluang. Di menit ke-86 tendangan Muhamad Ilham dari luar kotak penalti masih bisa digagalkan kiper Galih Sudaryono. Satu menit kemudian giliran Persija yang mendapatkan kesempatan melalui tendangan Ismed Sofyan. Namun kiper PSPS masih sigap mengantisipasi hingga laga ditutup dengan skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.

Raihan 3 poin ini mendongkrak posisi Persija ke peringkat 8 dalam klasemen sementara ISL. Persija untuk saat ini mengoleksi empat poin, sementara PSPS berada di peringkat ke-14 dengan hanya koleksi satu poin.

Susunan pemain:

Persija: Galih Sudaryono, Fabiano Beltrame, Syahrijal, Mumin, Ismed Sofyan, Robertino Pugliara, Amarzukih, Park Kyeong Min, Anindito, Defri Riski, Rahmat Afandi.

PSPS: Amir Syarifudin, Bobby Satria, Jacques Tsimi, Ambrizal, Slamet Riyadi, Rohit Chan, Ade Suhendra, Glen Poluakan, M.Ilham, Kanote Makan, Ndiaye Pape. (bola/mac)