
Bola.net - - Mitra Kukar memberikan konfirmasi bahwa mereka akan diperkuat oleh pemain penuh pengalaman di Liga Primer Inggris ketika menjalani Liga 1 musim depan. Namun mereka masih merahasiakan nama tersebut.
Melalui akun resmi Twitter, klub asal Kalimantan tersebut mengunggah sebuah foto gelap dengan tanda tanya di wajah. Di sana terdapat logo Premier League dan juga bendera Inggris. Maka dapat dipastikan, bahwa pemain tersebut adalah pemain yang pernah bermain di sepakbola kasta tertinggi di Inggris.
Pemain berpengalaman dari Liga Primer Inggris segera bergabung Mitra Kukar pic.twitter.com/Ld7lQeCcMp
— Mitra Kukar FC (@MitraKukar) January 3, 2018
Menurut kabar yang beredar, pemain yang masih dirahasiakan namanya tersebut adalah Danny Guthrie. Pemain 30 tahun tersebut baru saja meninggalkan Blackburn Rovers dan dalam status bebas agen.
Guthrie juga pernah membela Newcastle United dan sukses membawa klubnya tersebut promosi ke Premier League pada musim 2010/2011. Ketika masih muda, ia juga pernah bergabung dengan akademi klub Manchester United dan Liverpool.
Kehadiran Guthrie ke Mitra Kukar diperkuat dengan unggahan pemain bersangkutan di media sosial. Ia menunjukkan sebuah paspor dan ia mengungkapkan tengah menempuh perjalanan jauh.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 31 Desember 2017 00:15
-
Bola Indonesia 23 Desember 2017 05:33
-
Bola Indonesia 21 Desember 2017 07:35
Septian David Berharap Pelatih Mitra Kukar Didampingi Penerjemah
-
Bola Indonesia 20 Desember 2017 19:03
Septian David Optimis Mitra Kukar Bersinar Dengan Pelatih Baru
-
Bola Indonesia 20 Desember 2017 18:30
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 09:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 08:59
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...