
Bola.net - Gelandang Persebaya, Rendi Irwan Saputra mengakui kehadiran Aji Santoso menambah motivasi pemain jelang laga melawan Tira Persikabo. Dia pun berharap kondisi itu bisa berdampak positif terhadap tim.
Persebaya diketahui tengah berada dalam situasi sulit setelah rentetan hasil negatif dalam beberapa laga terakhir. Green Force bahkan melewati enam laga tanpa kemenangan.
"Kami tahu kami sekarang berada pda kondisi sulit, tapi kami di sini kami punya semangat baru karena ada coach Aji yang sudah memberikan motivasi," kata Rendi Irwan, Jumat (8/11/2019).
Advertisement
"Semoga motivasi ini dijadikan teman-teman di pertandingan besok bisa bermain enjoy dan bermain lepas, dan mudah-mudahan bisa mengambil poin di sini," sambungnya.
Persebaya akan menghadapi PS Tira Persikabo pada pekan ke-27 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar, Sabtu (9/11/2019) besok. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Yakin Raih Hasil Maksimal
Namun, Rendi menegaskan bahwa mengalahkan Tira Persikabo di kandang bukan pekerjaan yang mudah. Hanya saja, dia berkeyakinan bahwa harapan tersebut masih ada.
"Kami tau Tira Persikabo bermain di kandang sendiri juga sulit dikalahkan, tapi tidak ada yang tidak mungkin," jelas Rendi.
"Mudah-mudahan ini menjadi jalan terbaik untuk Persebaya," tegas pemain kelahiran Sidoarjo tersebut.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 7 November 2019 22:01
Sempat Diragukan, David Da Silva Diboyong ke Markas Tira Persikabo
-
Bola Indonesia 7 November 2019 04:24
Aji Santoso Akui Belum Banyak Beri Sentuhan Jelang Duel Kontra Tira Persikabo
-
Bola Indonesia 7 November 2019 01:57
-
Bola Indonesia 6 November 2019 21:03
Aji Santoso Nilai Stadion GBT Layak Jadi Venue Piala Dunia U-20
-
Bola Indonesia 6 November 2019 20:41
Lawan Tira Persikabo, Persebaya Terancam Tanpa David da Silva
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...