
Bola.net - - Bhayangkara FC (BFC) memiliki modal positif jelang laga melawan Borneo FC pada pekan ke-11 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, Minggu (27/5/2018) besok. Dari dua laga kandang terakhir di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta Selatan, The Guardian belum menelan kekalahan.
Pada laga ini, pelatih BFC, Simon McMenemy menargetkan timnya untuk bisa meraih kemenangan. Sebab pada laga sebelumnya melawan Arema FC, Vladimir Vujovic dkk harus takluk 4-0 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (22/5).
Simon pun tak ingin kejadian buruk seperti saat ditumbangkan Arema FC terulang. Dia ingin timnya fokus meraih kemenangan saat menjamu Borneo FC.
"Besok merupakan pertandingan yang sangat penting karena sebelum pertandingan ini kami seperti mengalami hal yang buruk ketika melawan Arema. Jadi besok adalah waktu yang tepat untuk anak-anak mengembalikan kepercayaan diri, bermain dengan bagus karena selama dua pertandingan terakhir di kandang kami selalu mendapat hasil yang bagus," ujar Simon.
"Kami selalu bermain bagus, kami cetak gol di kandang, dan semoga itu menjadi modal juga agar kami bisa mengembalikan kepercayaan diri yang lama karena situasi di liga sekarang tim manapun bisa mengalahkan siapapun," tambahnya.
Saat ini, BFC sendiri berada di posisi 14 klasemen sementara Liga 1. Sebagai juara bertahan, The Guardian tentu ingin kembali ke papan atas. Oleh sebab itu, kemenangan menjadi target utama BFC pada laga ini.
"Jadi dengan posisi klasemen di liga yang masih terbuka dengan selisih poin yang sedikit juga, beberapa kemenangan sudah bisa membawa kami kembali ke posisi atas. Jadi saya mengharapkan anak-anak besok tampil dengan bagus dan percaya diri agar bisa kembali ke cara kami bermain biasanya, yaitu kembali ke jalur kemenangan lagi," tutupnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 22 Mei 2018 23:49
-
Bola Indonesia 22 Mei 2018 15:08
-
Bola Indonesia 22 Mei 2018 01:10
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...