Rekam Jejak Luis Milla Melatih di Level Klub: B Aja Sih, Bakal Sukses di Persib?

Rekam Jejak Luis Milla Melatih di Level Klub: B Aja Sih, Bakal Sukses di Persib?
Luis Milla (c) Fitri Apriani

Bola.net - Luis Milla akhirnya kembali lagi ke Indonesia. Tapi, tidak untuk melatih tim nasional, melainkan klub BRI Liga 1 2022/2023, Persib Bandung.

Luis Milla resmi diperkenalkan sebagai pelatih anyar Persib pada Jumat (19/8/2022). Namun, Maung Bandung tak merilis durasi kontrak arsitek Timnas Indonesia pada 2017-2018 itu.

Ia datang ke Persib untuk menggantikan Robert Alberts yang mengundurkan diri pada 10 Agustus lalu. Sebelum Luis Milla gabung, Maung Bandung sementara dilatih oleh Budiman Yunus.

Bagi Luis Milla, Persib adalah klub profesional keempat yang ia pegang. Sebelumnya, juru taktik berusia 56 tahun ini pernah melatih Al Jazira, CD Lugo, dan Real Zaragoza.

Lantas, seperti apa rekam jejak Luis Milla bersama tiga tim tersebut? Berikut ulasannya.

1 dari 3 halaman

Al-Jazira

Luis Milla menjalani debutnya sebagai pelatih klub profesional bersama Al Jazira, setelah sebelumnya melatih Timnas Spanyol junior. Al Jazira adalah tim asal Uni Emirat Arab (UEA) yang berkiprah di UEA Pro League.

Namun, Luis Milla tak lama menukangi Al Jazira. Ia hanya delapan bulan memegang tim itu, dari 23 Februari 2013 sampai 25 Oktober 2013.

Dalam kurun waktu itu, Luis Milla memimpin 19 pertandingan Al Jazira. 13 di antaranya di UEA Pro League, dan enam lagi di babak penyisihan grup Liga Champions Asia.

Dalam 19 laga itu, Luis Milla hanya mencatatkan enam kemenangan. Tujuh laga lainnya berakhir imbang, dan sisanya kalah.

Hasil Pertandingan Al Jazira Ketika Dipegang Luis Milla:

Fase Grup Liga Champions Asia
• Tractor Sazi 3-1 Al Jazira
• Al Jazira 1-1 Al Shabab
• El Jai 3-1 Al Jazira
• Al Jazira 1-1 El Jai
• Al Jazira 2-0 Tractor Sazi
• Al Shabab 2-1 Al Jazira

UEA Pro League
• Al Ain FC 1-0 Al Jazira
• Al Jazira 3-3 Dibba
• Al Jazira 2-3 Al Wasl
• Al Nasr 3-3 Al Jazira
• Al Shabab 5-1 Al Jazira
• Dubai Cultural Sports Club 1-1 Al Jazira
• Al Jazira 2-0 Al Shaab
• FC Baniyas 1-3 Al Jazira
• Al Jazira 2-2 Al Wahda
• Al Shaab 1-2 Al Jazira
• Al Jazira 2-3 Al Wasl
• Al Shaab 2-4 Al Jazira
• Al Jazira 0-0 Ajman Club

2 dari 3 halaman

CD Lugo

Setelah beberapa tahun tak melatih tim profesioal, pada 1 Juli 2015 akhirnya Luis Milla bergabung dengan CD Lugo. Ia melatih tim kasta kedua Liga Spanyol itu hingga 24 Februari 2016.

Selama itu pula, ia memimpin 28 partai CD Lugo. Dua di antaranya di Copa del Rey, dan sisanya di LaLiga 2.

Namun, 28 laga itu didominasi oleh hasil imbang yang mencapai 12 kali. Sementara kemenangannya hanya sembilan kali dan sisanya kalah.

Hasil Pertandingan CD Lugo Ketika Dipegang Luis Milla:

Copa del Rey
• Córdoba CF 0-1 CD Lugo
• SD Ponferradina 1-0 CD Lugo

LaLiga 2
• Real Oviedo 2-2 CD Lugo
• CD Lugo 1-0 UE Costa Brava
• CD Mirandés 1-1 CD Lugo
• CD Lugo 1-0 UD Almería
• CD Leganes 0-0 CD Lugo
• CD Lugo 0-0 Real Zaragoza
• CA Osasuna 4-0 CD Lugo
• CD Lugo 1-2 Córdoba CF
• CD Lugo 1-0 Deportivo Alavés
• Albacete Balompié 2-0 CD Lugo
• CD Lugo 2-0 CD Tenerife
• Girona FC 0-1 CD Lugo
• CD Lugo 1-1 Elche CF
• RCD Mallorca 1-1 CD Lugo
• CD 1-1 Real Valladolid CF
• AD Alcorcón 1-1 CD Lugo
• CD Lugo 3-1 SD Ponferradina
• Bilbao Athletic 1-1 CD Lugo
• CD Lugo 2-3 CD Numancia
• Gimnàstic de Tarragona 1-2 CD Lugo
• CD Lugo 1-1 SD Huesca
• CD Lugo 2-2 Real Oviedo
• UE Costa Brava 0-0 CD Lugo
• CD Lugo 1-4 CD Mirandés
• UD Almería 0-2 CD Lugo
• CD Lugo 1-2 CD Leganés

3 dari 3 halaman

Real Zaragoza

Beberapa bulan setelah hengkang dari CD Lugo, Luis Milla jadi pelatih Real Zaragoza. Namun, ia hanya menangani tim berjuluk Los Blanquillos itu dari 1 Juli 2016 sampai 24 Oktober 2016.

Selama empat bulan itu, Luis Milla memimpin 12 laga Real Zaragoza. Satu di antaranya di Copa del Rey, dan sisanya di LaLiga 2.

Dari 12 pertandingan itu, Luis Milla hanya bisa memberikan kemenangan buat Real Zaragoza sebanyak tiga kali. Sedangkan hasil imbangnya empat kali, dan lima lagi kalah.

Hasil Pertandingan Real Zaragoza Ketika Dipegang Luis Milla:

Copa del Rey
• Real Zaragoza 1-2 Real Valladolid

LaLiga 2
• Real Zaragoza 3-1 UCAM Murcia
• CD Lugo 3-3 Real Zaragoza
• Real Zaragoza 1-0 SD Huesca
• Levante 4-2 Real Zaragoza
• Real Zaragoza 2-0 AD Alcorcón
• Gimnàstic de Tarragona 0-0 Real Zaragoza
• CD Numancia 2-1 Real Zaragoza
• Real Zaragoza 1-1 Córdoba CF
• Sevilla Atlético 2-1 Real Zaragoza
• Real Zaragoza 1-3 Elche
• Real Valladolid 0-0 Real Zaragoza

(Bola.net/Fitri Apriani)