Reaksi Bos Persib soal Penggunaan 8 Pemain Asing untuk Liga 1 Musim Depan, Tinggal Cari 2 Penggawa Lagi nih?

Reaksi Bos Persib soal Penggunaan 8 Pemain Asing untuk Liga 1 Musim Depan, Tinggal Cari 2 Penggawa Lagi nih?
Marc Klok dkk. merayakan kesuksesan Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2023/2024. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Direktur Olahraga PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono angkat bicara mengenai rencana penerapan delapan pemain asing untuk Liga 1 2024/2025.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah mengungkapkan tentang penambahan jumlah pemain asing di Liga 1. Pada musim lalu, jumlahnya enam. Untuk musim depan, jumlahnya delapan.

Delapan pemain asing itu terdiri dari enam pemain asing dan dua Asia. Namun, yang boleh bermain lima pemain asing dan satu Asia. Sisanya di bangku cadangan dan bisa bermain menggantikan pemain asing lainnya.

"Kita menunggu keputusan finalnya, lah. Kan, keputusannya belum final," ujar Teddy Tjahjono kepada wartawan.

1 dari 1 halaman

6 Pemain Asing Persib

6 Pemain Asing Persib

Persib Bandung juara BRI Liga 1 2023/2024. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Persib telah mempunyai enam pemain asing. Keenamnya yaitu Kevin Mendoza, Alberto Rodriguez, Nick Kuipers, Stefano Beltrame, Ciro Alves, dan David da Silva.

"Kita tunggu keputusan finalnya, baru kita bisa lebih pasti, lah. Kita jangan berasumsi mengenai kuota pemain asing. Kita tunggu saja ketuk palunya," kata Teddy Tjahjono.

Perihal pemain asing Persib untuk Liga 1 2024/2025, ia masih belum bisa memastikan. Maung Bandung masih melakukan evaluasi. Ada dua pemain asing Persib yang kontraknya habis, yaitu Ciro dan Beltrame.

"Lagi dievaluasi. Ditunggu hasilnya bagaimana," imbuh Teddy Tjahjono.

(Bola.net/Fitri Apriani)