RD Puji Kualitas Kepelatihan Joko 'Gethuk" Susilo

RD Puji Kualitas Kepelatihan Joko 'Gethuk Susilo
Joko Susilo (c) wearemania
Bola.net - Meski 'hanya' berstatus asisten pelatih, kepemimpinan Joko Susilo mendapat pujian dari Rahmad Darmawan. Pelatih Arema Indonesia itu mengaku Joko memiliki kemampuan yang mumpuni dalam memimpin tim.

"Saya sempat meninggalkan Arema selama dua pekan untuk menangani Timnas U-23. Selama itu, latihan dipimpin oleh Joko. Meski demikian, stabilitas tim ini tetap terjaga," ujar pelatih yang karib disapa Coach RD ini.

"Di Arema, pattern of play sudah jalan. Meski saya tinggal, hal ini berjalan dengan baik. Padahal, untuk menjaga hal ini tetap berjalan bukan hal yang mudah. Joko mengerjakan tugasnya dengan baik," sambungnya.

Sementara itu, Rahmad Darmawan mengaku rela dan ikhlas jika harus meninggalkan Arema Indonesia. Hal ini diungkapkan pelatih yang memberi Arema gelar runner up kompetisi Indonesia Super League 2013 ini terkait spekulasi masa depannya di klub tersebut.

RD mengaku senang bahwa dalam karir kepelatihannya dia sempat menangani Arema. Menurutnya, pengalamannya menangani Greg Nwokolo dan kawan-kawan sangat berbekas di hati.

"Saya bangga berada di sini. Luar biasa yang saya alami selama di Arema," tandasnya.

Sebelumnya, banyak tersiar kabar bahwa Rahmad Darmawan tak akan membesut lagi Arema musim depan. Bahkan, beberapa klub -termasuk Persebaya, mengaku tertarik menggunakan jasa pelatih yang juga merupakan perwira Marinir ini. (den/dzi)