
Bola.net - Persebaya memang sedang kritis. Sebagai juara wilayah timur, Persebaya justru melempem di babak delapan besar Indonesia Super League (ISL) 2014. Kini, kesempatan mereka untuk melaju ke semifinal pun semakin sedikit.
Menduduki peringkat ketiga Grup L, Persebaya hanya mengumpulkan tiga poin dari tiga laga. Mereka tertinggal empat angka dari pemuncak klasemen sementara, Persib Bandung. Dengan kondisi seperti ini, manager-coach Rahmad Darmawan berjanji mengawal perjuangan pasukannya.
"Yang terpenting adalah saya terus bersama pemain menjaga kondusivitas tim saat ini. Serta berjuang sama-sama pemain sampai dengan akhir dari kompetisi ini seperti apa," tegas mantan pelatih Arema Cronus dan Persija Jakarta tersebut.
Perjuangan Persebaya dipastikan berat. Sebab pada putaran kedua, Greg Nwokolo dan kawan-kawan harus melalui dua laga away ke markas Mitra Kukar dan Persib, serta satu pertandingan kandang melawan Pelita Bandung Raya.
"Saya akan terus akan mengawal tim ini sampai selesai. Terus maju dengan fighting spirit yang akan saya jaga," tutup Rahmad. [initial]
(faw/pra)
Menduduki peringkat ketiga Grup L, Persebaya hanya mengumpulkan tiga poin dari tiga laga. Mereka tertinggal empat angka dari pemuncak klasemen sementara, Persib Bandung. Dengan kondisi seperti ini, manager-coach Rahmad Darmawan berjanji mengawal perjuangan pasukannya.
"Yang terpenting adalah saya terus bersama pemain menjaga kondusivitas tim saat ini. Serta berjuang sama-sama pemain sampai dengan akhir dari kompetisi ini seperti apa," tegas mantan pelatih Arema Cronus dan Persija Jakarta tersebut.
Perjuangan Persebaya dipastikan berat. Sebab pada putaran kedua, Greg Nwokolo dan kawan-kawan harus melalui dua laga away ke markas Mitra Kukar dan Persib, serta satu pertandingan kandang melawan Pelita Bandung Raya.
"Saya akan terus akan mengawal tim ini sampai selesai. Terus maju dengan fighting spirit yang akan saya jaga," tutup Rahmad. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 14 Oktober 2014 18:18
-
Bola Indonesia 14 Oktober 2014 18:14
-
Bola Indonesia 14 Oktober 2014 18:11
-
Bola Indonesia 14 Oktober 2014 17:30
-
Bola Indonesia 14 Oktober 2014 15:31
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 12:34
-
Otomotif 25 Maret 2025 12:32
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 12:30
-
Liga Inggris 25 Maret 2025 12:27
-
Liga Inggris 25 Maret 2025 12:21
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 12:18
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...