Rayakan Gelar, Persipura Bakal Diarak Pendukungnya

Rayakan Gelar, Persipura Bakal Diarak Pendukungnya
Persipura Jayapura. Wearemania
Bola.net - Keberhasilan Persipura menjuarai kompetisi Indonesia Super League disambut antusias para pendukungnya. Nantinya Boaz Solossa dkk akan disambut dan diarak dari bandar udara Sentani menuju Jayapura pada 29 Agustus mendatang.

Juru bicara Persipura Jayapura Bento Madubun kepada Antara di Jayapura, Jumat (16/8) mengatakan, acara penjemputan dan pesta kemenangan Boaz Solossa dan kawan-kawan telah dibahas dan diputuskan dalam rapat.

"Iya, 29 Agustus nanti kedatangan tim Persipura akan dijemput dan diarak oleh warga dari bandara Sentani, Kabupaten Jayapura, menuju Kota Jayapura," ucap Bento.

"Sudah diputuskan dalam rapat untuk menyiapkan segala sesuatu untuk menyukseskan penjemputan Boas Salossa dan kawan-kawan, agar nantinya tidak ada hambatan atau kendala," imbuhnya.

Ketua Panpel Persipura Fachruddin Pasolo secara terpisah berharap agar seluruh pihak yang terlibat dalam penjemputan tersebut berlaku tertib.

"Kami berharap para penjemput yang akan menjadi bagian dari konvoi atau arak-arakan bisa berlaku tertib, damai dan saling menghargai antar sesama pengguna jalan raya. Karena, biasanya ada pengguna jalan yang akan terganggu. Konvoi harus tetap menghargai dan menghormati semua pemakai jalan," katanya.

Sementara itu, Ketua Persipuramania, Irawan yang akrab disapa Wantex, mengatakan pihaknya sudah menantikan kedatangan para pahlawan olahraga itu di Jayapura.

"Pasukan Persipuramania sudah tidak sabar menunggu momen itu. Kami ingin sampaikan bahwa Persipura adalah penguasa liga saat ini dan sudah meraih empat kali gelar juara," katanya. (ant/mac)