
Bola.net - Rahmad Darmawan menarik diri dari bursa calon Wakil Bupati (Cawabup) Lampung Tengah. Pelatih Madura United ini memilih untuk berkonsentrasi di sepak bola.
Pelatih yang biasa dipanggil RD ini sebelumnya dipasangkan bersama Nessy Calvia Mustafa di Pilkada Lampung Tengah. Poster keduanya telah beredar di dunia maya.
"Ada perhatian dari saya. Tapi setelah didiskusikan dengan keluarga dan saudara, serta kawan-kawan, saya memutuskan tidak bersedia ikut Pilkada Kabupaten Lampung Tengah," ujar RD.
Advertisement
Sebelum memutuskan untuk tidak mengikuti Pilkada Lampung Tengah, RD bergabung dengan Partai Demokrat. Pelatih berusia 53 tahun ini menerangkan bahwa manuvernya itu bukan untuk memuluskan lajunya sebagai kepala daerah.
"Itu murni keinginan hati saya. Mungkin karena waktunya yang bersamaan sehingga ada yang mengait-ngaitkan antara bergabungnya saya ke Partai Demokrat dengan Pilkada di Lampung Tengah," katanya.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Cita-cita RD
Dengan bergabung bersama Partai Demokrat, RD ingin mewujudkan cita-citanya. Yaitu, membangun sepak bola Indonesia lewat jalur politik.
"Jujur, saya punya cita-cita untuk membangun sepak bola Indonesia untuk lebih baik lagi. Karena mungkin banyak orang yang omong kosong. Itu keinginan kuat saya karena saya melihat penting rasanya, semua orang punya hak politik untuk lebih memperkuat komitmennya dalam melaksanakan tugas-tugasnya sebagai pelatih atau di profesi lain," tuturnya.
"Tadinya, saya adalah orang yang sama sekali tidak mau berpolitik. Tapi setelah saya melihat bahwa banyak kebijakan dan keputusan yang memang semuanya dilandasi dari diskusi politik dan kebijakan politik," imbuh RD.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Tanpa Penonton, Nil Maizar Berharap Semangat Pemain Persela Tak Berkurang
- Aji Santoso Apresiasi Pemain Persebaya yang Berlatih Bersama di Apartemen
- Nil Maizar Berharap Persela Tetap Bermarkas di Stadion Surajaya
- Liga Bergulir 1 Oktober, Gelandang Persebaya Tunggu Kabar dari Klub
- Ketum PSSI: Suporter Jangan Datang ke Stadion dan Gelar Nonton Bareng
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 11 Juli 2020 22:07
-
Bola Indonesia 11 Juli 2020 21:07
-
Bola Indonesia 11 Juli 2020 20:20
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...