Rachmat Affandi Jabarkan Alasan Tak Diperpanjang Persija

Rachmat Affandi Jabarkan Alasan Tak Diperpanjang Persija
Rachmat Affandi (c) Eggi Paksha
Bola.net - Manajemen Persija Jakarta sudah memastikan tidak lagi memperpanjang kontak Rachmat Affandi untuk berlaga di kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim depan. Affandi menegaskan, menerima keputusan tersebut dengan baik.

Sebab dijabarkannya, merasa kurang memberi kontribusi bagi klub berjuluk Macan Kemayoran tersebut. Enam dari 15 pertandingan, dikatakan Affandi, dirinya hanya berstatus sebagai pemain pengganti.

Kemudian, hanya mencetak sebanyak dua gol. Sehingga, secara keseluruhan hanya bermain 813 menit. "Saya sadar, karena memang tahun lalu mendapat kesempatan yang sedikit untuk tampil," tutur Affandi.

"Menurut saya, pemain diperpanjang atau tidak itu hal yang wajar dalam sepak bola. Sebab, hal tersebut menjadi hak mutlak yang dimiliki manajemen," sambung striker yang sudah memperkuat Persija sejak musim 2011-2012 tersebut (esa/dzi)