Pusamania Borneo FC Akui Masih Cari Tambahan Pemain

Pusamania Borneo FC Akui Masih Cari Tambahan Pemain
Pusamania Borneo
Bola.net - Seraya terus melakukan persiapan untuk tampil di kompetisi Indonesia Super League (ISL musim ini, Pusamania Borneo FC (PBFC) ternyata mencari tambahan pemain. Presiden PBFC, Nabil Husein, mengatakan jika pemain yang dimaksud yakni untuk menempati posisi gelandang.

"Komposisi tim sampai saat ini, memang masih kurang. Namun, kami terus berusaha menutupi kekurangan pemain. Kami juga masih menggelar seleksi pemain," terangnya.

Ditambahkannya lagi, berencana melanjutkan persiapan dengan menggelar training centre (TC)/pemusatan latihan di Jakarta.  hal tersebut, diungkapkannya, bakal dilakukan setelah tampil di Piala Walikota Padang. Pesut Etam- julukan PBFC- menjadi peringkat keempat dalam ajang tersebut.

"Persiapan juga terus dilakukan. Apalagi, sampai saat ini kami belum sepenuhnya siap menjalani kompetisi. Berdasarkan hasil evaluasi setelah bermain di Padang, kami tinggal melakukan latihan taktik, karena sebelumnya fokus latihan fisik saja. Setelah dari Padang, kami tahu di mana letak kelemahan tim," pungkasnya. (esa/dzi)