Puluhan Ribu Bonek 27 Kompak Tolak Persebaya United

Puluhan Ribu Bonek 27 Kompak Tolak Persebaya United
Persebaya 1927 (c) AFP
Bola.net - Sekitar 25 ribu Bonek pendukung setia Persebaya 1927 hadir di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (13/9) petang. Mereka datang untuk menyaksikan pertandingan eksebisi turnamen Piala Kemerdekaan 2015, antara Persebaya 1927 dengan Persekap Pasuruan.

Yang menarik, di tengah pertandingan berlangsung, Bonek menyanyikan yel-yel yang berisi penolakan terhadap Persebaya United, tim yang saat ini berlaga di turnamen Piala Presiden 2015. "Tolak tolak tolak United, tolak United sekarang juga," begitu bunyi yel-yel yang dinyanyikan puluhan ribu Arek Bonek 27.

Tak hanya itu saja, pada jeda pertandingan, sebuah spanduk putih bertuliskan, 'Tolak Persebaya United di Piala Presiden*AB1927'. Spanduk ini dibawa keliling stadion sepanjang turun minum. Pertandingan ini juga disaksikan oleh Wakil Walikota Surabaya, Wisnu Sakti Buana. [initial]

  (faw/asa)