
Bola.net - Sejumlah alternatif terkait masa depan Shopee Liga 1 2020 sudah dikantongi PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator. Seperti diketahui, kompetisi tertinggi sepak bola di Tanah Air itu sudah ditangguhkan PSSI sejak pertengahan Maret lalu akibat pandemi virus corona.
Rencananya, Shopee Liga 1 musim ini akan kembali digulirkan setelah 1 Juli. Syaratnya bila pemerintah tak memperpanjang Status Keadaan Tertentu Darurat Bencana virus corona yang ditetapkan hingga 29 Mei.
Tapi jika sebaliknya, maka secara otomatis bakal dihentikan. Adapun sebelum ditangguhkan, Shopee Liga 1 2020 baru berjalan hingga pekan ketiga.
Advertisement
"Kami sudah menyiapkan opsi-opsi. Misalnya ya, jika Liga 1 memang dihentikan total atau dibatalkan, kira-kira kapan bisa membuat turnamen pengganti. Seperti itu. Namun, sejauh ini masih dibahas dalam pembicaraan tak resmi," ujar Direktur Operasional LIB, Sudjarno, Rabu (29/4).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Keputusan Akhir di PSSI
Nantinya, rancangan dari LIB kata Sudjarno akan dijelaskan ke PSSI. Federasi sepak bola di Tanah Air itu kemudian bakal memberikan keputusan akhir.
"Intinya itu di PSSI. Nanti PSSI mempunyai rencana seperti apa," tutur Sudjarno.
"Apakah kalau menggulirkan turname pengganti nanti menugaskan PT LIB sebagai operator atau dikelola PSSI sendiri," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 28 April 2020 23:45
Jersey Alternate Persebaya, Hitam Berbalut Emas dengan Corak Semanggi
-
Bola Indonesia 28 April 2020 23:34
-
Bola Indonesia 28 April 2020 23:29
Tinggalkan Jakarta, Pelatih Persija Tetap Pantau Perkembangan Pemain
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...