
Bola.net - - Kabar baru diterima oleh para peserta Piala Presiden 2017. PSSI mengizinkan mereka untuk mendaftarkan lebih dari tiga pemain asing di turnamen pramusim tersebut.
Sebelumnya, PSSI sempat melontarkan wacana untuk memakai regulasi Liga 1 di Piala Presiden tahun ini. Para klub diminta menggunakan formula 2+1 untuk para pemain asing. Artinya, mereka bisa menggunakan dua pemain non Asia dan satu pemain Asia.
Akan tetapi regulasi itu kurang mendapatkan respon positif dari tim-tim peserta. Mereka bahkan meminta PSSI untuk memikirkan kembali regulasi tersebut.
Akhirnya, PSSI bersedia mendengarkan keluhan tim-tim tersebut dan mengganti regulasinya. Keputusan ini muncul setelah mereka mengadakan pertemuan dengan tim-tim peserta di Mangkostrad, Jakarta, Kamis (26/1/2017).
"Jadi klub boleh mendaftarkan lebih dari tiga pemain asing. Tapi yang boleh ada di susunan pemain 2+1 itu," ujar Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi.
Namun, perubahan itu juga disertai dengan sebuah syarat baru yang juga masih berhubungan dengan pemain asing. Para tim-tim peserta Piala Presiden dilarang melakukan pergantian pemain asing saat turnamen sudah berjalan.
"Ya kalau sudah didaftarkan, tidak boleh diubah di tengah jalan. Kalau turnamen jalan, tiba-tiba ganti tidak boleh, kan sudah jalan turnamennya, sudah didaftarkan juga," tambah Edy.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 25 Januari 2017 14:10
-
Bola Indonesia 25 Januari 2017 08:15
-
Bola Indonesia 24 Januari 2017 08:41
-
Bola Indonesia 23 Januari 2017 13:34
-
Bola Indonesia 21 Januari 2017 20:09
Pelatih Persija Berharap Regulasi Pembatasan Umur Di-pending
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...