PSSI Turut Meriahkan Acara ISEF 2018

PSSI Turut Meriahkan Acara ISEF 2018
Joko Driyono (c) Fitri Apriani

Bola.net - - PSSI memastikan akan ambil bagian dalam acara International Sport Expo and Forum (ISEF) 2018. Ada beberapa alasan yang mendorong PSSI untuk mengikuti acara tersebut.

Menurut Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono yang akrab disapa Jokdri, ISEF menjadi pelengkap dan sinergi bagi PSSI berkaitan dengan sisi sepak bola sebagai industri. "ISEF menjadi salah satu strategic program bagi PSSI," kata Jokdri dalam jumpa pers di Jakarta, Rabu (28/3/2018).

Selain itu, kata Jokdri, penyelenggaraan ISEF juga berangkaian dengan agenda-agenda yang akan dihadapi PSSI. ISEF sendiri akan berlangsung pada 2-6 Mei 2018.

"Tanggal 19 April, PSSI berulang tahun. Tanggal 27 Mei, kick off turnamen Anniversary Cup yang berakhir pada 3 Juni. Ini (ISEF) paralel dengan agenda tersebut," ujar Jokdri.

Lebih lanjut, Jokdri mengungkapkan PSSI berencana memamerkan sisi lain dari sepak bola saat ISEF nanti. Salah satu yang akan dipamerkan adalah proses mengelola infrastruktur sepak bola dan cerita di balik pertandingan sepak bola.

"PSSI juga ingin mengajak publik dalam coaching clinic dan seminar," ujar Jokdri.

"Kita berharap ISEF sukses. Banyak misteri yang akan kita siapkan saat ISEF nanti. Datang saja," kata Jokdri.

Sementara itu, Raditia Zafir Ahmad Direktur PT. Expotama Sinergi selaku pihak penyelenggara mengatakan, ISEF digelar sebagai bentuk dukungan terhadap perkembangan industri olahraga Indonesia.

"Mengingat pentingnya performa para atlet untuk menciptakan prestasi yang baik harus didukung dengan sarana dan fasilitas yang mumpuni," kata Raditia.

Acara ISEF 2018 sendiri akan berlangsung di ICE BSD, Tangerang Selatan. Dalam acara tersebut akan ditampilkan hal-hal yang berkaitan dengan sepakbola seperti produk-produk perlengkapan sepakbola dan pendukung kegiatan olahraga lainnya.

Sumber: Liputan6.com