PSSI Tak Bosan Desak Menpora Cabut SK Pembekuan

PSSI Tak Bosan Desak Menpora Cabut SK Pembekuan
Aristo Pangaribuan (c) PSSI
Bola.net - Direktur Hukum PSSI, Aristo Pengaribuan meminta supaya Menpora Imam Nahrawi mendapatkan pencerahan dan mampu bersikap bijaksana.

Sebab hingga saat ini, Menpora masih belum mencabut SK Pembekuan terhadap PSSI, meskipun PSSI sudah menang dalam keputusan sela maupun perkara di PTUN. Bahkan produk dari SK tersebut, yakni Tim Transisi, masih saja bekerja.

"Seharusnya, setelah putusan sela dulu itu Menpora Imam sudah cabut SK Pembekuan dan Tim Transisi berhenti total. Ini yang kami sesalkan, karena Menpora tidak bersedia tunduk dengan keputusan berlandaskan hukum," ujar Aristo Pengaribuan.

"Selain itu, tindakan Menpora jelas-jelas merupakan contempt of court. Dia sama sekali tidak peduli akan proses hukum," lanjut Aristo.

PSSI sendiri beberapa waktu lalu memenangi gugatan terhadap Kemenpora di PTUN terkait SK pembekuan ini. Namun pihak Kemenpora berencana melakukan banding terhadap putusan ini ke PTTUN.  [initial]

 (esa/pra)