PSSI Segera Panggil La Nyalla dan Kawan-kawan

PSSI Segera Panggil La Nyalla dan Kawan-kawan
La Nyalla dan tiga mantan Exco akan segera dipanggil PSSI. © Fajar Rahman
Bola.net - Anggota Komite Eksekutif (Exco) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Bob Hippy akan segera memangil mantan empat Exco lainnya, yakni La Nyalla Mahmud Mattalitti, Roberto Rouw, Tonny Apriliani, dan Erwin Dwi Budiawan.

Keempatnya, dikatakan Bob, akan dipanggil melalui surat yang dikirimkan PSSI. Harapannya, PSSI bisa melakukan negosiasi dengan Komite Penyelamat Sepak Bola Indonesia (KPSI) dan mendapatkan solusi untuk konflik sepak bola.

"Empat mantan Exco tersebut akan diajak berbincang-bincang dalam rapat Exco PSSI," ujar Koordinator Tim Nasional Indonesia tersebut.

"Kemudian, hasil dari negosiasi tersebut akan dilaporkan kepada pihak AFC. Kami berharap mendapatkan jalan keluar yang terbaik," sambungnya. (esa/gia)