PSSI: PSM Vs Persija 6 Agustus 2019 Berlangsung dengan Penonton

PSSI: PSM Vs Persija 6 Agustus 2019 Berlangsung dengan Penonton
Para pemain PSM Makassar merayakan gol yang dicetak Wiljan Pluim ke gawang Lao Toyota FC pada laga Piala AFC di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (13/03). (c) Bola.com/M. Iqbal Ichsan

Bola.net - PSSI bergerak cepat menyusun jadwal baru leg kedua final Piala Indonesia 2018/2019. Tidak sampai 24 jam setelah ditunda, PSSI merilis agenda terbaru pertandingan penentuan tersebut.

Lewat surat yang ditandatangani Sekretaris Jenderal (Sekjen) Ratu Tisha Destria, PSSI memutuskan PSM Makassar akan berjumpa Persija Jakarta pada 6 Agustus mendatang. Pertandingan tetap digelar di Stadion Andi Mattalatta, Makassar.

PSSI juga memastikan pendukung diperbolehkan menghadiri pertandingan tersebut di Stadion Andi Mattalatta. Meski sempat ditunda, para pendukung diperkirakan masih akan memadati venue berkapasitas 15 ribu penonton tersebut.

"Iya, jadwal baru PSM vs Persija berlangsung dengan penonton," ujar Kepala Hubungan Media dan Promosi Digital PSSI, Gatot Widakdo lewat pesan singkat kelada Bola.net, Senin (29/7).

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Bagaimana respons Persija?

Sebelumnya, Persija menolak bertanding sesuai jadwal pada Minggu (28/7) lantaran mendapatkan dua kali teror pada sehari sebelumnya. Hanya beberapa jam sebelum pertandingan dimulai, PSSI kemudian memutuskan untuk menunda laga.

Lantas, bagaimana Persija merespons keputusan PSSI terkait jadwal baru ini? Gatot meminta ditanyakan langsung kepada klub ibu kota.

"Bisa tanya langsung ke Persija bagaimana respons mereka," imbuh Gatot.