PSSI Konsultasi ke AFC Untuk Tentukan Lokasi Kongres

PSSI Konsultasi ke AFC Untuk Tentukan Lokasi Kongres
Azwan Karim (c) Fitri Apriani
- Lokasi Kongres Pemilihan pada 17 Oktober mendatang masih menjadi polemik bagi PSSI. Untuk itu, federasi sepakbola di Tanah Air tersebut akan berkonsultasi dengan Federasi Sepakbola Asia (AFC).


Rencananya, pertemuan PSSI dan AFC akan terjadi saat Kongres Luar Biasa (KLB) AFC. KLB tersebut akan dihelat di India pada 27-28 September mendatang.


Namun, sebelum bertemu AFC, PSSI akan terlebih dahulu melakukan pembicaraan dengan pemerintah dalam hal ini Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Perbincangan tersebut diharapkan bisa menghasilkan solusi terbaik.


"Kami akan terus melakukan komunikasi dengan pihak Kemenpora mengenai lokasi Kongres Pemilihan sebelum kami bertolak ke India. Kami berharap masalah lokasi kongres dapat bisa segera selesai," ujar Sekjen PSSI, Azwan Karim.


Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, tempat berlangsungnya Kongres Pemilihan Ketua Umum (Ketum), Wakil Ketua Umum (Waketum), dan Komite Eksekutif (Exco) PSSI periode 2016-2020 masih menjadi masalah.


PSSI dan Kemenpora memiliki pandangan berbeda untuk menentukan lokasi kongres. PSSI menginginkan Kongres Pemilihan digelar di Makassar, sementara Kemenpora merekomendasikan di Yogyakarta.


Bahkan, Kelompok 85 yang sebagian besar anggotanya adalah voters atau pemilik suara PSSI mendukung kebijakan pemerintah tersebut. Mereka juga mengancam akan memboikot Kongres Pemilihan jika tetap dilaksanakan di Makassar. [initial] (fit/asa)