PSSI Belum Mengetahui Kepastian Laga Persebaya-QPR

PSSI Belum Mengetahui Kepastian Laga Persebaya-QPR
Tri Goestoro belum tahu rencana QPR ke Indonesia (c) Bola-Esa
Bola.net - Lantaran dinilai tidak melakukan koordinasi dengan baik, pihak PSSI terkesan kurang merespon adanya rencana kedatangan salah satu kontestan Liga Premier Inggris, Queen Park Rangers (QPR).

"Saya justru belum mengetahui apa-apa. Sebab, tidak ada informasi resmi dari pihak terkait rencana mendatangkan tim tersebut," terang Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Tri Goestoro kepada Bola.net.

Rencananya, QPR akan menggelar pertandingan pra-musim melawan klub Indonesia, Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

"Selayaknya pertandingan resmi, apalagi ini bagian persiapan tim di awal kompetisi, harus benar-benar prosedural. Sehingga, PSSI bisa membantu seputar izin, publikasi, persiapan tim dan lain-lain selama tim tersebut berada di Indonesia," tuturnya.

Apalagi dilanjutkannya, pemberitahuan untuk pertandingan persahabatan perlu diketahui oleh semua federasi sepak bola tingkat nasional (PSSI), Asia (AFC), dan Eropa (UEFA).

"Jika tidak demikian, sangat disayangkan. Sebab, pertandingan akan dianggap ilegal. Bahkan bisa batal digelar," tukasnya. (esa/end)