PSS Sleman vs Persipura Tanpa Gol di Laga Pembuka

PSS Sleman vs Persipura Tanpa Gol di Laga Pembuka
(c) Fitri Apriani

Bola.net - - PSS Sleman menghadapi Persipura Jayapura di partai pembuka Piala Presiden 2017. Tak ada gol tercipta dalam pertandingan yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jogjakarta, Sabtu (04/2).

Persipura sejatinya lebih mendominasi PSS Sleman. Tim berjuluk Mutiara Hitam itu terus mengepung pertahanan PSS Sleman, memaksa tuan rumah yang didukung penuh para suporternya lebih banyak bertahan dan mengandalkan serangan balik.

Persipura bahkan sempat mencetak gol pada awal babak pertama melalui aksi Boaz Salossa. Namun, gol tersebut dianulir lantaran dianggap offside. Hingga jeda, tidak ada gol yang tercipta.

Masuk paruh kedua, Persipura melakukan pergantian pemain. Robertino Pugliara dan Feri Pahabol masuk, dan ini menambah daya gedor tim Mutiara Hitam.

PSS mencoba lepas dari tekanan dengan melakukan serangan balik. Mereka pun mampu menciptakan peluang, tetapi belum bisa optimal.

Persipura terus mencoba memecah kebuntuan. Hanya saja, rapatnya barisan pertahanan PSS membuat Persipura tak kunjung bisa merobek gawang tuan rumah. Hingga peluit panjang, skor 0-0 tetap tak berubah.