
Bola.net - PSMS Medan sukses mendapatkan Ferdinand Sinaga dari PSM Makassar. Striker berumur 31 tahun itu dikontrak dengan durasi jangka pendek.
Ferdinand bergabung dengan PSMS sebagai pemain pinjaman. Pemain kelahiran Bengkulu itu akan diikat selama empat bulan.
Mengapa demikian? Sebab, Liga 2 2020 akan dimulai pada Oktober dan berakhir pada November mendatang. Kompetisi tersebut bakal menganut sistem home tournament.
Advertisement
"Ferdinand Sinaga sudah datang ke Medan. Kami tertarik dengan dia, lalu dia juga ingin membantu PSMS," ujar Sekretaris Umum (Sekum) PSMS, Julius Raja.
"Kami mengontraknya sampai Liga 2 musim ini tuntas. Berarti hanya empat bulan mulai dari Juli 2020," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Kembali ke PSM
Setelah masa peminjamannya habis pada November mendatang, PSMS akan mengembalikkan Ferdinand ke PSM. Dengan begitu, mantan penyerang Timnas Indonesia U-23 ini bisa memperkuat Juku Eja pada pertengahan Shopee Liga 1.
"Setelah masa peminjamannya habis, Ferdinand akan kembali ke PSM," tutur Julius.
"Kami tidak mengeluarkan uang untuk meminjam Ferdinand. Ini murni karena hubungan baik kami dengan PSM. Artinya PSM secara ikhlas dan sukarela mau meminjamkan Ferdinand kepada kami," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- PSBB Diperpanjang, Persita Pesimistis Lanjutkan Shopee Liga 1 2020 di Tangerang
- Kejutan PSMS Medan, Pinjam Ferdinand Sinaga dari PSM Makassar untuk Tampil di Liga 2
- Awalnya Kaget, Marco Motta Kini Suka dengan Budaya Cium Tangan di Indonesia
- Bek Persela Bicara Dampak Kompetisi Tanpa Penonton Bagi Pemain
- PSS Sleman dalam Angka: Sejarah Tim Pujaan Brigata Curva Sud dan Slemania
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 14 Juli 2020 01:30
-
Bola Indonesia 18 Mei 2020 09:46
Cerita Riko Simanjuntak, Menutupi Kekurangan dengan Kelebihan
-
Bola Indonesia 20 Maret 2020 09:27
Menilik Sepak Terjang Klub-klub Sumatra dan Fenomena Persiraja
-
Bola Indonesia 13 Maret 2020 20:06
-
Bola Indonesia 21 Januari 2020 17:29
Ikut Latihan, Alfonsius Kelvan Selangkah Lagi Berseragam Persela
LATEST UPDATE
-
Otomotif 20 Maret 2025 11:48
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 11:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 11:36
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 11:36
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 11:27
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 11:18
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...