PSM Vs Persija: The Jakmania Hanya Diberikan Kuota 300 Tiket di Makassar

PSM Vs Persija: The Jakmania Hanya Diberikan Kuota 300 Tiket di Makassar
Suporter Persija Jakarta mengangkat replika piala saat merayakan gelar juara Liga 1 di SUGBK, Jakarta, Minggu (09/12). (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Persija Jakarta tak bisa mendapatkan dukungan penuh dari The Jakmania saat melakoni laga leg kedua final Piala Indonesia 2018/2019 kontra PSM Makassar di Stadion Andi Mattalatta, Minggu (28/7). Pasalnya, tim tuan rumah hanya memberikan 300 lembar tiket untuk pendukung Persija.

Kuota tersebut lebih sedikit dari yang diharapkan. Sebab bila mengacu pada regulasi Liga 1 2019, tim tuan rumah harus menyediakan lima persen dari kapasitas stadion untuk pendukung tim tamu.

Adapun, kapasitas Stadion Andi Mattalatta sendiri mencapai 15.000. Itu artinya, The Jakmania seharusnya dijatahi sekitar 750 tiket.

"Kami hanya mendapatkan kuota tiket sebanyak 300 lembar untuk The Jakmania. Sejauh ini sudah 235 anggota yang didata akan berangkat ke Makassar dari Jakarta," ujar Ketua Umum The Jakmania, Ferry Indrasjarief, Kamis (25/7).

"Kami tidak mau ngotot juga percuma kalau tidak lebih dari 300 orang. Ini kami masih menunggu kabar dari teman-teman di luar Jakarta," katanya menambahkan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Berangkat via Beragam Moda Transportasi

lebih jauh, pria yang akrab disapa Bung Ferry ini mengatakan bila The Jakmania bakal berangkat ke Makassar dengan menggunakan beragam moda transportasi. Kemudian saat tiba di Stadion Andi Mattalatta, mereka akan duduk di tribun selatan.

"Ada yang berangkat naik pesawat dan kapal laut. Kami di sana duduk di tribun selatan dan dijamu oleh The Macz Man," imbuh Bung Ferry.

Di sisi lain, Persija hanya membutuhkan hasil imbang untuk memastikan gelar juara Piala Indonesia musim ini. Sebab pada laga leg pertama yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Ismed Sofyan dan kawan-kawan berhasil menang dengan skor 1-0.