
Bola.net - Manajemen PT Pagolona Sulawesi Mandiri (PSM) masih menunggu tanggapan PSSI dan PT LPIS selaku penyelenggara IPL terkait protes yang mereka ajukan. PT PSM mengajukan protes atas kasus tiga laga away pertama PSM yakni melawan Perseman Manokwari, Persibo Bojonegoro, dan Persepar Palangkaraya.
Dari tiga laga itu, PSM menemukan sejumlah kejanggalan yang tidak mengacu pada regulasi kompetisi. Khusus untuk laga melawan Persibo dan Persepar, PSM optimis bisa memenangkan protesnya. Pasalnya, kedua klub tersebut memainkan pemain yang belum dikontrak saat melawan PSM.
PSM pun berpeluang PSM mendapatkan enam poin gratis dari laga yang sebenarnya menelan kekalahan. "PSM berpeluang besar mendapatkan enam poin atas laga lawan Persibo dan Persepar. Yang jelas, protes ke pihak PT LPIS sudah ada titik terang. Mereka melanggar regulasi sehingga PSM berhak atas enam poin tersebut," kata Media Officer PSM Andi Widya Syadzwina.
Jika PSM bisa mendapatkan enam poin tersebut, maka PSM yang saat ini mengantongi 27 poin akan menjadi 33 poin. Dengan demikian, posisi PSM menanjak peringkat kedua di klasemen sementara. Jumlah ini akan menggusur Perseman yang sudah memiliki 32 poin.
Wina menambahkan bahwa PSM sudah mengajukan protes sejak awal Maret lalu, setelah melakoni ketiga laga tersebut. Namun, karena tidak mendapat tanggapan, manajemen kembali mengirimkan surat protes dan itu dilakukan sampai tiga kali.
Menurut Wina, legalitas seorang pemain yang memperkuat tim-tim IPL harus disahkan operator liga yakni PT LPIS. Jadi jelas Persibo dan Persepar telah melanggar regulasi itu.
"Jadi, harusnya keputusan itu bisa cepat keluar. PSM hanya butuh jawaban iya atau tidak. Agar tidak jadi beban di putaran kedua nanti," tambahnya.
CEO PT PSM, Rully Habibie, mengatakan bahwa manajemen akan terus berjuang untuk mendapatkan kemenangan atas protes yang mereka layangkan terkait dua laga away PSM.
"Kami masih terus berusaha. Semoga sebelum masuk putaran kedua sudah ada titik terang. Kita protes untuk sesuatu yang tidak benar karena mereka telah melanggar aturan," katanya. (nda/mac)
Dari tiga laga itu, PSM menemukan sejumlah kejanggalan yang tidak mengacu pada regulasi kompetisi. Khusus untuk laga melawan Persibo dan Persepar, PSM optimis bisa memenangkan protesnya. Pasalnya, kedua klub tersebut memainkan pemain yang belum dikontrak saat melawan PSM.
PSM pun berpeluang PSM mendapatkan enam poin gratis dari laga yang sebenarnya menelan kekalahan. "PSM berpeluang besar mendapatkan enam poin atas laga lawan Persibo dan Persepar. Yang jelas, protes ke pihak PT LPIS sudah ada titik terang. Mereka melanggar regulasi sehingga PSM berhak atas enam poin tersebut," kata Media Officer PSM Andi Widya Syadzwina.
Jika PSM bisa mendapatkan enam poin tersebut, maka PSM yang saat ini mengantongi 27 poin akan menjadi 33 poin. Dengan demikian, posisi PSM menanjak peringkat kedua di klasemen sementara. Jumlah ini akan menggusur Perseman yang sudah memiliki 32 poin.
Wina menambahkan bahwa PSM sudah mengajukan protes sejak awal Maret lalu, setelah melakoni ketiga laga tersebut. Namun, karena tidak mendapat tanggapan, manajemen kembali mengirimkan surat protes dan itu dilakukan sampai tiga kali.
Menurut Wina, legalitas seorang pemain yang memperkuat tim-tim IPL harus disahkan operator liga yakni PT LPIS. Jadi jelas Persibo dan Persepar telah melanggar regulasi itu.
"Jadi, harusnya keputusan itu bisa cepat keluar. PSM hanya butuh jawaban iya atau tidak. Agar tidak jadi beban di putaran kedua nanti," tambahnya.
CEO PT PSM, Rully Habibie, mengatakan bahwa manajemen akan terus berjuang untuk mendapatkan kemenangan atas protes yang mereka layangkan terkait dua laga away PSM.
"Kami masih terus berusaha. Semoga sebelum masuk putaran kedua sudah ada titik terang. Kita protes untuk sesuatu yang tidak benar karena mereka telah melanggar aturan," katanya. (nda/mac)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 11 Juli 2013 13:57
-
Bola Indonesia 11 Juli 2013 11:01
-
Bola Indonesia 11 Juli 2013 10:34
-
Bola Indonesia 11 Juli 2013 09:15
-
Bola Indonesia 10 Juli 2013 21:02
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...