PSM Nantikan Aksi M Rahmat

PSM Nantikan Aksi M Rahmat
M Rahmat (c) Apriani Landa
Bola.net - Penyerang PSM Makassar, M Rahmat, siap kembali memperlihatkan tajinya. Pelatih Rudi william Keltjes telah melihat talenta besar dalam diri Rahmat dan siap memberikan kesempatan padanya.

Rahmat sempat menjadi gudang gol PSM musim 2012 lalu bersama Ilija Spasojevic. Ia juga sempat dipanggil ke Timnas Indonesia senior.

Namun, sejak dibekap cedera lutut akhir 2012 lalu, Rahmat, sepertinya kehilangan tempat. Usia menjalani operasi, Rahmat harus menjalani pemulihan lebih dari enam bulan. Pesonanya pun mulai meredup karena hanya beberapa kali dimainkan, itu pun sebagai pemain pengganti.

Masuk era kompetisi ISL, meski lolos seleksi di PSM, namun pelatih terdahulu Jorg Peter Steinebrunner tidak menyadari talenta Rahmat. Bahkan, belum sempat diberikan kesempatan, Rahmat bersama beberapa pemain lokal lainnya malah dipulangkan ke Makassar saat skuad Ayam Jantan dari Timur melakoni enam laga di Jawa Timur.

Namun, saat mulai melatih di Makassar dan melihat kemampuan Rahmat, mantan pelatih Persebaya ini kagum padanya. "Saya heran, mengapa mereka ini, termasuk Rahmat, kemarin dipulangkan ke Makassar," ujarnya.

"Saya melihat Rahmat makin matang. Ia pemain yang bagus dan pintar mencari posisi untuk mencetak gol," kata Rudi.

Dalam beberapa kali latihan, Rudi menjadikan Rahmat sebagai target man dengan topangan Michael William Baird sebagai second striker. Rudi pun berharap Rahmat bisa menjawab minimnya gol PSM.

Maklum saja, dari tujuh gol yang dilesakkan PSM dalam enam laga, hanya tiga yang murni dicetak striker masing-masing Michael 2 gol, satu di antaranya dari titik putih, dan satunya oleh Andi Oddang.

Tiga gol dicetak Ponaryo Astaman, dua di antaranya melalui penalti. Satu gol lainnya dicetak Rasyid A Bakri.

Publik PSM pun merindukan aksi Rahmat yang lincah dalam menggiring bola. "Semoga bisa memberikan yang terbaik untuk PSM," kata Rahmat. [initial]

  (nda/pra)