
Bola.net - - Kubu PSM Makassar mengaku mendukung penuh niatan Marc Anthony Klok untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Klok berasal dari Belanda. Ia adalah penyerang kelahiran kota Amsterdam.
Sekarang ini, ia sudah malang melintang di persepakbolaan di Tanah Air selama tiga tahun. Pemain berusia 26 tahun ini akhirnya mengaku jatuh cinta dengan Indonesia.
Advertisement
Maka dari itu ia mengungkapkan ambisinya untuk bisa berganti status kewarganegaraan. Ia ingin menjadi WNI dan kemudian mendedikasikan diri untuk membela tim nasional Indonesia.
Dukungan PSM
Manajemen PSM pun menyambut keinginan Klok dengan antusias. Tim berjuluk Juku Eja ini berharap sang pemain tak mendapat kesulitan saat mengurus proses naturalisasinya.
"Sepakat. Dari awal Klok sudah sampaikan kepada saya untuk bisa menjadi Warga Negara Indonesia dan memperkuat Timnas Indonesia," seru CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin.
"Saya berharap proses ini bisa berjalan secepatnya. Semuanya semoga bisa terpenuhi dan Klok bisa menjadi bagian dari Timnas Indonesia," tegasnya.
Berharap Lekas Selesai
Klok baru saja membela PSM bermain melawan Home United. Ia membantu timnya menang 3-2.
Saat itu ia menjadi bintang dengan raihan dua golnya. Usai laga, menyampaikan keinginannya agar proses naturalisasinya segera selesai.
"Saya mau naturalisasi dan saya mau main di Timnas Indonesia. Tapi saya harus sabar tunggu prosesnya. Setelah proses selesai saya sabar tunggu panggilan timnas, bila dipanggil saya siap cetak gol lagi," serunya.
Sumber: Bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 30 April 2019 23:26
Ferry Paulus Jelaskan Penyebab Persija Terusir ke Wibawa Mukti
-
Bola Indonesia 30 April 2019 23:17
Milo Seslija Sebut Performa Penggawa Muda Arema FC Meningkat
-
Bola Indonesia 30 April 2019 22:30
-
Bola Indonesia 30 April 2019 00:50
Jika Sukses Antarkan Arema Juara Liga 1, Ini Nazar Hamka Hamzah
-
Bola Indonesia 29 April 2019 23:02
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...