PSM: Cedera Kepala, Ngurah Dapat Tiga Jahitan

PSM: Cedera Kepala, Ngurah Dapat Tiga Jahitan
I Ngurah Komang Arya Perdana (c) Apriani Landa
Bola.net - Laga uji coba melawan Semen Padang menjadi petaka bagi PSM Makassar. Selain menelan kekalahan 0-1, dua pemain PSM, Mario Costas dan kiper I Ngurah Komang Arya Perdana, harus istirahat karena cedera.

Costas ditarik keluar lapangan pada saat laga baru berjalan 4 menit. Ia tergeletak setelah bertabrakan dengan kiper Semen Padang, Fakhrurrozi. Bahkan, Costas harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat perawatan intensif.

Di babak kedua, Ngurah juga menyusul Costas ke rumah sakit. Ngurah terkapar usai bertabrakan dengan Esteban Viszcara. Ngurah mengalami robek di kepalanya.

"Sekarang sudah mendingan. Hanya robek sedikit di atas telinga sebelah kanan dan mendapat 3 jahitan," ujar Ngurah saat akan kembali ke Makassar, Rabu (2/4/2014).

"Masih butuh istirahat beberapa hari. Tapi, kalau lukanya sudah kering, saya sudah bisa ikut latihan lagi," lanjutnya. (nda/dzi)